MUDAHNYA MENJADI AHLI TERAWANG *KEUMALEN*

in #aceh7 years ago (edited)


Heii syongdi.. mau kemana?
"Aku mau ke tempat Guree Syam, kambingku diculik maling wahai banta, padahal kambing itu akan aku sembelih buat acara syukuran akhir bulan ini..!!

Banta pun menjawab seraya menunjukkan raut muka keheran-heranan..
"Lantas kenapa kamu buru-buru ke rumah Guree Syam"?

Guree Syam kn jeut geukeumalen (Guru Syam kan bisa menerawang)..

Fenomena menerawang ini sudah sangat sering kita dengar bukan? Ya, kemampuan indera keenam ini lumayan masyhur di kalangan masyarakat kita.

Dengan tidak menafikan kemampuan spesial dari seseorang, dan juga bukan tidak mempercayai bahwa ilmu kebatinan itu benar adanya, kita mengakui orang yang hatinya sudah begitu dekat dengan Yang Maha Kuasa sudah barang tentu yang bersangkutan memiliki kelebihan tertentu yang tidak dimiliki manusia pada umumnya. Walaupun hal tersebut tidak bisa dijangkau akal sehat dan tidak pula terjamah oleh penelitian ilmiah, tetap saja ada banyak pengakuan dari orang yang berhasil menemukan kembali barangnya yang hilang setelah "diterawang".

Biar bagaimanapun, tidak semua yang kita percayai harus logis, dan tidak semuanya pula harus terjelaskan secara saintis.

Yang kita ragukan adalah jaman kemampuan itu tidak lagi dimiliki oleh orang khusus, terserah itu ilmu putih atau ilmu hitam, karena semuanya mengklaim bahwa dirinya putih.

Sebenarnya sudah jelas, yang namanya spesial pasti tidak banyak, jika banyak maka bukan lagi spesial, katakanlah seorang praktisi spiritual yang secara kacamata kita memang ahli ibadah dan ahli ilmu agama, tercermin dalam kehidupan sehari-hari, tidak berkekalan dengan dosa, dan hanya sibuk dengan urusan mendekatkan diri kepada Allah, itu logis-logis saja ketika Allah membuka penglihatan batinnya.

Tetapi sekarang ada banyak ahli terawang baru yang mulai mendapatkan kepercayaan, modal hilang dari kampung 1 atau 2 tahun, pulangnya sudah banyak orang datang kerumah untuk diterawangi cincin tunangan yang hilang..hahahah..

Simple saja saya menanggapinya, pernahkah dia kehilangan pemantik api? (Jika dia perokok), pernahkah dia kehilangan uang?, pernahkah dia kehilangan cangkul? (Jika dia petani) atau pernah gak sih dia kehilangan sesuatu? Baik itu diambil orang atau lupa dia simpan dimana...

JANGAN NGAKU PANDAI MENERAWANG JIKA PERNAH HILANG SANDAL DI MESJID.

Sort:  

WARNING - The message you received from @rina77 is a CONFIRMED SCAM!
DO NOT FOLLOW any instruction and DO NOT CLICK on any link in the comment!
For more information, read this post: https://steemit.com/steemit/@arcange/phishing-site-reported-upperwhale
Please consider to upvote this warning if you find my work to protect you and the platform valuable. Your support is welcome!

Breh that bang an, tiong long jet siit i keumalen
Hahahahha

Ka mamandum jeut dikeumalen hahaha..hana puleh2 bangai dum ureung lawet nyoe

hahahaha .. yes, that makes sense

Thank you brother..heheh

Yes, you are welcome....

Ahaha ane tergelitik ketika membaca kalimat terakhir ente bang @rizal-sahabat 😂

JANGAN NGAKU PANDAI MENERAWANG JIKA PERNAH HILANG SANDAL DI MESJID.

Emg gitu sobat...hahah..orang yang sudah khasyaf walaupun tau siapa yang mengambil sandalnya tentu tidak akan merepet dan marah-marah, orang yang ngakunya bisa menerawang tapi masih meledak ketika sandalnya dicuri, itu manipulasi haha

Ha........