Sepuluh Hari Pertama Pada Bulan Ramadhan Adalah Rahmat

in #advice7 years ago

image

Selamat Siang sahabat semua, Semoga kita semua berada dalam rahmat-Nya. Kita sekarang berada dalam Bulan Suci Ramadhan yaitu Bulan yang di wajibkan bagi orang-orang yang beriman untuk berpuasa. sebagaimana firman Allah dalam surat Al baqarah ayat 183-185 yang bunyinya sebagai berikut:

ا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا كُتِبَ عَلَيْكُمُ الصِّيَامُ كَمَا كُتِبَ عَلَى الَّذِينَ مِنْ قَبْلِكُمْ لَعَلَّكُمْ تَتَّقُونَ

“Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa”

Bulan ini merupakan kesempatan bagi kaum muslimin untuk berlomba-lomba mengumpulkan kan pahala yang berlipat ganda didalamnya, dengan berpuasa kaum muslimin diharapkan dapat mengendalikan berbagai hawa nafsu.
Berdasarkan beberapa hadist yang menerangkan bahwa bulan ramadhan memiliki beberapa keistimewaan dan keutamaan bulan ramadhan dibagi menjadi tiga bagian yaitu sepuluh hari pertama, sepuluh hari kedua dan sepuluh hari ketiga. Sebagaimana hadist Rasullullah SAW yang bunyinya

أَوَّلُ شَهْرِ رَمَضَان رَحْمَة وَأَوْسَطُهُ مَغْفِرَة وَآخِرُهُ عِتْقٌ مِنَ النَّار
“Ramadhan itu awalnya adalah rahmat, pertengahannya ampunan, dan akhirnya adalah kebebasan dari api neraka”.

Pada 10 hari pertama di Bulan Ramadan adalah Rahmat. Pada 10 hari ini banyak sekali rahmat yang diturunkan Allah kepada kita. Oleh karena itu sebaiknya di 10 hari pertama ini kita dianjurkan banyak berdoa dan beribadah kepada Allah agar setiap hari kita berada di dalam rahmatNya.
Sepuluh hari pertama merupakan keistimewaan karena diturunkannya Rahmat kepada hamba-hamba yang telah ikhlas dan ridha menunaikan shaum ramadhan dengan penuh keimanan kepada Allah SWT.
Salah satu Rahmat dan kasih sayang Allah SWT yang diberikan kepada hamba-hamba-Nya yang shaum dengan Iman dan taqwa yaitu disediakan salah satu pintu masuk ke dalam surga yang tidak dilalui oleh siapapun kecuali para ahli shaum.
Semua pintu rahmat atau berkat Allah dibuka dan sebagai umat muslim yang beriman tentunya kita tidak boleh melewatkannya. Rahmat Allah SWT adalah berkah kasih sayang allah kepada makhluknya dan dengan rahmatnya inilah kita bisa terus hidup dan melaksanakan ibadah yang dipersiapkan untuk kehidupan di akhirat. Untuk itu jangan sampai kita melewatkan kesempatan mendapatkan rahmat dari Allah SWT selama 10 hari pertama Ramadhan dengan hanya berdiam diri tanpa melakukan aktifitas. Manfaatkanlah setiap hari dibulan Ramadhan sebagai ladang ibadah. Lakukanlah kebaikan sebanyak-banyaknya dengan memperbanyak tilawah Al Quran, berdoa, sholat shunah, beramal shaleh dan membantu orang lain. Selain itu bekerja, memperbanyak silahturahmi, serta menjaga hubungan baik sesama kita juga merupakan sebuah ibadah. Semoga semua ibadah yang kita lakukan selama sepuluh hari pertama pada bulan Ramadhan ini diberkahi serta dirahmati Allah SWT.
Salam Ramadhan @hhusaini.
image

Sort:  

bagus sekali tulisannya,@hhusaini , semoga puasa kita diterima Allah Ta'ala . amiin

Great post! You've earned a 7.69% upvote from @dolphinbot
Join the DolphinBot Team for Daily Payouts in Steem! Click here: http://bit.ly/dolphinbot