pengaruh perkembangan globalisasi terhadap generasi zaman sekarang (kids zaman now)

in #artikel7 years ago

Komunikasi sosial yang sangat berbeda karna perkembangan zaman, media sosial menjadi penghalang komunikasi antar manusia, yang seharusnya menjadi alat komunikasi kini menjadi penghalang terjadinya komunikas secara langsung.
Di Indonesia kebudayaan yang berasal dari luar negeri sering kali tidak mendapatkan filterisasi terlebih dahulu. dampaknya banyak kebudayaan Indonesia yang luntur dan terlupakan oleh anak muda penerus bangsa. Pemuda lebih memilih kebudayaan asing tanpa memilah dan memilih yang baik atau buruk. seperti kehidupan bebas remaja yang membuat was-was para orang tua.
Pemuda seringkali melanggar batasan-batasan norma yang ada dan berbuat seenaknya tanpa tahu akibatnya.

Kita sering mendengar dampak negatif dari generasi kids zaman now, Generasi kids jaman now ini menjadi bahan pembicaraan oleh semua kalangan masyarakat, karena generasi muda adalah generasi penerus bangsa yang nantinya sebagai pemegang nasib bangsa ini, maka generasi mudahlah yang menentukan semua apa yang dicita-citakan bangsa dan Negara ini.

Dampak negatif yang timbul dari perkembangan zaman terhadap generasi kids zaman now bermacam-macam, dari cara berpakaian banyak remaja-remaja kita yang berdandan seperti artis yang cenderung ke budaya Barat. Generasi zaman now menggunakan pakaian yang minim bahan yang memperlihatkan bagian tubuh yang seharusnya tidak kelihatan. Pada hal cara berpakaian tersebut jelas-jelas tidak sesuai dengan kebudayaan kita. Tak ketinggalan gaya rambut mereka dicat beraneka warna. Generasi kid zaman now lebih suka jika menjadi orang lain dengan cara menutupi identitasnya. Tidak banyak remaja yang mau melestarikan budaya bangsa dengan mengenakan pakaian yang sopan sesuai dengan kepribadian bangsa. Perkembangan globalisasi merupakan teknologi yang memberikan informasi tanpa batas dan dapat diakses oleh siapa saja. Bagi para sosialita sosial media sudah menjadi santapan mereka sehari-hari. Jika di gunakan secara semestinya tentu kita memperoleh manfaat yang berguna.

Perjudian juga kerap terjadi karena perkembangan globalisasi, karena judi bisa di mainkan di dunia maya. Dengan jaringan yang tersedia, para generasi jaman now tidak perlu pergi ke tempat khusus untuk memenuhi keinginannya. Anda hanya perlu menghindari situs seperti ini, karena umumnya situs perjudian tidak agresif dan memerlukan banyak persetujuan dari pengunjungnya. Dan yang lebih mengkhawatirkan jika situs perjudian tersebut dikunjungi oleh remaja-remaja yang masih labil sehingga sangat rentan merusak moral mereka.

Pornografi juga menjadi pemicu rusaknya generasi jaman now. Banyak pelajar dan mahasiswa yang menggunakan tidak semestinya. Misal untuk membuka situs-situs porno. Bukan hanya di internet saja, ada lagi pegangan wajib mereka yaitu handphone. Rasa sosial terhadap masyarakat menjadi tidak ada karena mereka lebih memilih sibuk dengan menggunakan handphone.

Sumber-sumber pesan pembelajaran yang sulit dikontrol oleh pendidik tersebut dapat mempengaruhi perubahan budaya, etika dan moral para siswa atau masyarakat. Sebagai dampak dari sumber atau pesan pembelajaran yang sulit dikontrol dikalangan masyarakat kita. Misalnya dalam penggunaan komputer dan sejenis dengan jaringan internetnya, ketika hendak membuka situs yang berkaitan dengan pendidikan muncul iklan yang berbau pornografi yang tidak layak dilihat oleh peserta didik yang pemikirannya belum tentu bisa membedakan mana yang baik dan buruk, karena umumnya peserta didik memiliki rasa ingin tahu yang tinggi terhadap sesuatu di usianya yang dalam masa pertumbuhan.

Hingga saat ini lembaga pendidikan masih sedang menghadapi berbagai tantangan yang berat. Diantara tantangan yang dihadapi adalah globalisasi, baik dibidang kapital, budaya, etika maupun moral.

Pengaruh budaya abnormal juga menjadi panutan kids jaman now, ini yang sangat di khawatirkan, seperti pengaruh budaya LGBT, fenomena semacam itu merupakan tantangan yang perlu segera dijawab oleh lembaga pendidikan, dalam arti apa kontribusinya dalam membangun masyarakat yang memiliki sikap amanah yang tinggi tersebut di masa depan. apakah yang dapat diperbuat terhadap para siswa atau mahasiswanya sebagai generasi penerus untuk terwujudnya masyarakat madani, yakni masyarakat yang memliki pribadi-pribadi yang cerdas dan berakhlak mulia, yang dapat berdiri sendiri dan bekerja sama dengan orang lain untuk menciptakan masyarakat yang sejahtera penuh sikap amanah. Sehingga para generasi zaman now dapat terselamatkan dari bahayanya LGBT.
Padahal dengan perkembangan zaman , di era globasasi ini para generasi kids zaman now dapat melakukan banyak hal positif.

Di antaranya menciptakan sumber daya manusia yang maju karena perkembangan zaman, penggunaan media sosial Layanan online dalam pendidikan pada dasarnya adalah memberikan pelayanan pendidikan bagi pengguna (siswa) dengan menggunakan internet sebagai media. Layanan online ini dapat terdiri dari berbagai tahapan dari proses program pendidikan seperti: pendaftaran, test masuk, pembayaran, perkuliahan, penugasan kasus, pembahasan kasus, ujian, penilaian, diskusi, pengumuman, dll. Pendidikan jarak jauh dapat memanfaatkan teknologi internet secara maksimal, dapat memberikan efektifitas dalam hal waktu, tempat dan bahkan meningkatkan kualitas pendidikan. Bentuk-bentuk materi, ujian, kuis dan cara pendidikan lainnya dapat juga di aplikasikan ke dalam web, seperti materi guru dibuat dalam bentuk presentasi di web dan dapat didownload oleh siswa.

Itulah pemuda yang di kenal dengan istilah kids jaman now ( pemuda zaman sekarang), kepribadian mereka berbeda dengan pemuda zaman dulu yang di kenal dengan istilah kids zaman old. Pada dasarnya generasi kids zaman now adalah generasi yang cerdas. Mereka sudah melek teknologi bahkan semenjak balita.

Namun, jika tanpa pendampingan dan pendidikan yang memadai, generasi mereka akan benar-benar lekat dengan bayangan negatif dilihat dari sisi moral, etika, dan kewajaran berperilaku. Tidak semua kids zaman now atau anak zaman sekarang bisa dipandang dari sisi yang negatif. Banyak juga dari mereka yang mempunyai prestasi, dan memahami dengan baik bagaimana menggunakan dan memanfaatkan teknologi dengan benar.

Dampak Globalisasi terhadap kid zaman now dapat di simpulkan menjadi dua hal yaitu berdampak Positif dan Negatif, yang memicu perbedaan dan perpecahan serta rendahnya toleransi antar sesama.Semua masalah yang terjadi saat ini tergantung pada manusianya sendiri karena untuk menyelamatkan bangsa dari dampak negatifnya di perlukan Sumber Daya Manusia yang kuat akan jati diri bangsa dan memperkuat kebudayaan Indonesia, dengan mencegah negara asing yang negatif masuk dan hanya mengadopsi budaya asing yang positif saja, serta dapat membangun norma bangsa seperti mengedepankan gotong royong, toleransi, dan bertanggung jawab, dengan tujuan meningkatkan kepedulian terhadap kemajuan bangsa dan bela negara.

Dengan perkembangan zaman, kita berharap pemuda semakin berkembang dalam segala hal, namun justru sebaliknya. Lembaga pendidikan, orang tua, lingkungan, mempunyai peran penting dalam menyehatkan generasi jaman now demi kemajuan yang lebih besar untuk generasi yang akan datang. Kita semua sebagai masyarakat bernegara yang nasionalis, tidak boleh hanya berkomentar sebuah fenomena tanpa berusaha memperbaiki dan memberikan sebuah solusi. sebuah lingkungan negara sosial yang sehat, dan mendidik untuk anak-anak generasi penerus bangsa.

Karena bagaimanapun, meminjam istilah Penulis dalam salah satu catatannya, mendidik kids zaman now adalah tugas dan tanggung jawab kita semua. Agar kedepannya dapat menghasilkan generasi calon-calon penerus bangsa yang tangguh dan berakhlak mulia.

Sort:  

Congratulations @sityzulaikha! You received a personal award!

Happy Birthday! - You are on the Steem blockchain for 1 year!

You can view your badges on your Steem Board and compare to others on the Steem Ranking

Do not miss the last post from @steemitboard:

The Steem blockchain survived its first virus plague!
Vote for @Steemitboard as a witness to get one more award and increased upvotes!