Pesta perkawinan merupakan sebuah acara adat untuk memberikan informasi bahwa ada pasangan yang sudah menikah, sebagaimana yang dianjurkan dalam agama islam, untuk menyebarkan berita pernikahan sepasang pengantin, agar tidak terjadi fitnah dikemudian hari.
lain rumput lain ilalang, begitulah bunyi pepatah, yang maksudnya, masing-masing daerah punya adat atau kebiasaannya masing-masing, dalam hal ini, pesta perkawinan di suatu tempat berbeda dengan tempat lainnya.
Kali ini saya membahas tentang hantaran pengantin, hantaran pengantin yaitu buah tangan atau hadiah atau bahasa awamnya oleh-oleh yang akan diberikan kepada pengantin wanita, atau sebaliknya.
semakin banyak jumlah hantarannya maka semakin baik dan dipandang tinggi derajatnya oleh masyarakat.
saya hanya membahas sedikit adat istiadat aceh, lebih khususnya aceh utara. ada yang unik dengan hantarannya, yaitu sebuah siteplan stadion bola dimana, ini menunjukkan profesi mempelai pria yaitu seorang pemain bola. yang membuat siteplan ini adalah para pemuda dari desa tempat mempelai pria tinggal. ini patut ditiru, bukan hanya hantarannya yang unik, tetapi kekompakan pemuda setempat dalam mendesainnya.
Dari Gambar bisa kita lihat, kreatifitas pemuda desa dalam mendesain dan membuat siteplan stadion bola, ada lapangan, kursi penonton, pintu utama dan tempat parkiran mobil, satu lagi yang paling penting adalah tunas kelapa yang buahnya dibalut dengan bola.
tunas kelapa merupakan simbol permulaan kehidupan baru.
zaman dahulu, tunas kelapa ini ditanam di depan rumah. namun pada zaman sekarang karena lahan rumahpun sempit, maka ini hanya menjadi simbolis saja. semoga adat istiadat budaya kita bisa kita jaga selamanya.