Selamat malam semuanya.
Bicara tentang bahagia terkadang tidak semua orang mau merasakannya, kenapa begitu apakah ada yang salah. Ya.. Kenapa saya bilang tidak mau merasakannya karena begini, terkadang mereka berfikir saat mendapatkan suatu masalah mereka beranggapan jalan mereka sudah buntu tidak ada lagi kata bahagia. Padahal
pada kenyataanya ketika kita menghadapi masalah jangan berfikir masalah kita adalah yang terberat. Beberapa minggu yang Lalu saat aku ikut dalam sebuah kajian ustadznya memberikan materi yang ngena banget nih di hati. Dalam kajiannya beliau menyampaikan bahwa, ketika kita menghadapi suatu masalah apapun lihat yang dibawah. Begitu banyak orang-orang diluar sana yang masalah nya jauh lebih berat dari apa yang kita alami. Dengan demikian kita akan jauh lebih bijak dalam meyikapi masalah, dengan senyuman dan kebahagiaan.
Bercerita tentang masalah pribadi, dulu sebelum aku kenal dan tergabung dalam majelis ini hari-hariku bahagia. Seolah tiada masalah, namun tidak ada hujan apalagi mendung seketika kebahagiaan itu sirna. Kebahagiaan terenggut begitu saja, saat si dia memutuskan untuk menerima pinangan orang lain. 5 tahun bersama buatku bukan waktu yang sebentar, tiba-tiba pergi begitu saja dengan meninggalkan kenangan manis yang tiada habis. Sakit iya, kecewa pun juga dan sempat berfikir ini adalah hal terburuk yang pernah aku alami dan Tuhan tidak adil dengan hati ini. Dengan itu Sebenarnya tuhan sangat adil, karena setelah nya Tuhan tunjukan semua hal yang membuktikan bahwa dia memang kurang baik untuk ku.
Karena tidak mau berlama-lama dalam zona pesakitan, Tuhan yang kusangka tidak adil menghantarkan ku bertemu dengan orang-orang yang membuat aku jauh lebih bahagia dari sebelumnya. Dan sebuah pelajaran yang kupetik dari sini
"terus sabar dalam menghadapi masalah karena Tuhan tidak akan memberikan cobaan diluar batas kemampuan hambanya ".
Mendengar orang berkata sabar jangan lupa bahagia, itu terkadang sangat panas ditelinga karena kita sudah terjebak dalam suasana hati yang gelap. Berfikir bahagia itu mahal, namun kembali lagi dengan sikap kita ketika menghadapi masalah. Coba teman-teman perhatikan foto diatas, apakah mereka tidak memiliki masalah? Tentunya ada namun mereka mampu untuk merefreesh semua kepenatan meninggalkan dulu semua masalah untuk berbahagia. Apakah mahal? Yaa..bisa saja itu mahal karena tidak semua orang bisa merasakan indahnya suasana pantai, tentu dengan berbagai alasan.
Terus lah hiasi hari dengan senyum kebahagiaan, perkecil volume masalah yang datang. Jangan dibesarkan karena akan membuat kita kesulitan untuk menguasainya. Jika ada orang yang berkata tentang keburukan kita dengan orang lain, jangan cepat naik tensi terus sabar. Kita tetap tersenyum bahagia saja tidak perlu susah payah menutupi mulut mereka. Kita harus bijak, karena tangan kita hanya dua gunakan saja untuk menutupitelinga kita jika memang benar-benar sudah pekak telinga mendengar. Sebelum aku akhiri ada tips nih dariku cara untuk bahagia yang tidak perlu ngeluarin ongkos mahal. Dan caranya adalah:
carilah kaca, jika sudah dapat liatlah wajah kita di kaca cakep bukan 😁. Kemudian gerakan alis kalian dua kali ke atas lalu senyum dan ucapkan alhamdulillah 😁😁😁😁.
Sudah bahagia kan hari ini jangan lupa terus bahagia yaa. Selamat malam selamat beristirahat .
Salam hangat dari ku @masbudy94
tidak pernah terlupakan sedetikpun....😁😁😁
Apanya buuu😁