KULINER KHAS INDATU YANG TIADA DUANYA

in #food7 years ago (edited)

image

Hallo sahabat steemit apakabar?
Semoga selalu sehat dan sukses.
Sahabat steemit kali ini saya ingin mengulas lagi tentang salah satu kuliner Aceh yang sangat khas sekali.Sangat khas dari Zaman Indatu sampai sekarang tetap masih di pertahankan.
Kuliner khas Aceh ini sudah sangat tersohor bahkan kesohornya sampai ke Negri Jiran Malaysia.

image

Mmmmmm dahsyat ya sahabat steemit.

Sahabat steemit hampir di setiap rumah orang Aceh makanan khas Aceh ini tersedia jika menjelang Hari Raya,Baik Idul Fitri maupun hari Raya Idul Adha.
Jika di luar Aceh saat momen Hari Raya identik dengan lontong ataupun Opor Ayam,namun sangat berbeda dengan daerah kita Aceh,di Aceh kue Timphan menduduki urutan puncak di dalam penyajian menu khas lebaran,setelah itu baru lontong, Opor Ayam dan menu yang lainnya.

image

Tradisi ini sudah menjadi turun menurun,bahkan sudah mendarah daging dengan masyarakat Aceh,jika di hari spesial menu lontong,opor Ayam boleh tidak ada namun tidak dengan kue Timphan.
Sahabat steemit Timphan khas Aceh ini tergolong dalam jenis kue basah am kue Timphan khas Aceh ini bisa di buat dengan berbagai macam rasa.
Dan ini adalah beberapa macam Thimpan dan rasanya.

  1. Thimphan buah labu dengan isi dalamnya srikaya
  2. Thimphan buah Labu dengan isi dalamnya parutan
    Kelapa
  3. Thimphan buah pisang dengan isi dddalamnya
    srikaya dan Timphan buah pisang dengan isi
    dalamnya berupa olahan parutan kelapa
  4. Thimpan buah pepaya yang isinya didalamnya
    sama yakni srikaya dan kelapa
  5. Thimphan ubi ungu dengan isi srikaya dan kelapa
  6. Timphan dari buah pisang dengan isi srikaya dan
    juga parutan dari kelapa.
  7. Thimphan ubi singkong dengan isi kelapa serta
  8. Thimphan dari Sagu bercampur buah pisang
    dengan isi dalamnya berupa parutan kelapa.
  9. Thimphan rasa buah Durian dengan isi didalamnya
    Srikaya dan juga kelapa.

Namun sahabat steemit dari semua rasa Timphan yang tertulis di atas untuk penyajian di hari khusus serta special ataupun sebagai oleh - oleh atau buah tangan,Masyarakat Aceh sering membuat atau menyajikan Timphan dengan rasa,rasa Buah labu,
Thimphan rasa buah Pisang,Thimphan rasa Ubi Unggu serta Thimphan rasa buah Pepaya dan rasa buah Durian.mmmmmm semua buah kesukaan kita.
Sedangkan isi dalamnya berupa srikaya dan beberapa dari Thimphan tersebut di isi juga dengan rasa buah kelapa yang sudah di olah untuk dijadikan isi dalamnya Timphan tersebut,karena jika ada yang kurang menyukai rasa dalamnya berupa srikaya mereka masih punya pilihan yakni rasa dalamnya berupa parutan kelapa.
Dan Thimpan ini sangat nikmat jika di nikmati dengan secangkir kopi serta teh hangat.

Kopi panas serta kue Thimphan.
Mmmmmm maknyos.......

image

Teh hangat dan Timphan Ubi Unggu
Mantap

image

Timphan Buah labu

image

Untuk kali ini yang ingin di tuliskan atau di beritakan Adalah Timphan yang terbuat dari buah labu dengan isi di dalamnya berupa srikaya.

Timphan dari Buah labu isi srikaya

image

Adapun bahan - bahan yang harus di siapkan untuk membuat Thimpan ini yakni berupa:

  1. 150 g tepung ketan,merk apa ja boleh
  2. 100 g labu kuning kukus, haluskan labunya
  3. 1/4 sedok garam
  4. 4 sdt vanili bubuk

Gambar Buah labu

image

Sedangkan untuk bahan isiannya:

  1. 100 gram gula pasir
  2. 125 ml santan kental
  3. 1 Sendok Makan tepung terigu,bisa didesuaikan
  4. 1 butir telur ayam, kocok lepas
  5. 1/4 sendok garam
  6. Serta daun pisang yang masih muda.

Sahabat steemit ......
Daun pisang yang masih muda tersebut kita gunakan untuk membangun adonan dari Timphan nantinya,
Daun pisang muda kita potong dengan ukuran 20×15 cm dan yang terakir adalah minyak Makan atau
minyak goreng yang kita gunakan untuk kita oleskan di atas daun pisang agar adonan tidak melekat sama daun ketika sudah matang.

Sekarang ayo....kita ulas cara membuat kuliner kue Thimphan buah labu isi Srikaya khas Daerah Aceh ini.

Cara membuat isi dalamanya:

1.Campur semua bahan isi, aduk rata. Masak di atas
api kecil sambil diaduk hingga adonan mengental.
Setelah adonan kental,lalu Angkat dan sisihkan.

Untuk adonan Timphan nya:

1.Campur tepung ketan, labu kuning kukus, garam,
dan vanili bubuk. Uli hingga adonan bisa dipulung
dan dibentuk.

image

Ketika sudah jadi adonan

image

  1. Ambil selembar daun pisang yang masih muda,lalu
    oles tipis dengan minyak goreng atau minyak
    makan,jangan pakai minyak Makan atau goreng
    bekas ya.

image

  1. Beri 1 sdm adonan, pipihkan, tambahkan 1 sendok
    isi srikaya di tengahnya.
    gulung, padatkan, bungkus seperti lontong.
    ulangi lagi sampai semua bahan
    selesai semuanya.

image

  1. Kukus semua Timphan tadi di dalam selama
    kurang lebih 20 menit hingga matang jangan terlalu
    lama,karena jika terlalu lama tekstur daun pisang
    akan rusak,dan akan membuat adonan Timphan
    lengket.

Gambar Mengukus 1.

image

Gambar mengukus 2

image

  1. Angkat dan siap di sajikan.

image

Mmmmmmmmm .......Top mar ketok deh rasanya.
Ok itulah dia resep kuliner nusantara yang tradisional tapi masih di pertahankan karena kuliner tersebut menjadi icon dari daerah yang di kenal dengan sebutan Serambi Mekah ini.
Kuliner yang memiliki rasa yang lezat serta yummy sekaligus menyehat kan.
Tidak perlu mahal untuk mendapatkan kuliner yang berkualitas serta bercitra rasa tinggi.

image

Serta tidak perlu gengsi untuk menyukai Thimphan,di Negri Jiran aja buming,kenapa harus ngak PD jika suka sama kuliner ini.

image

Karena Timphan adalah suatu makanan yang dibuat hanya di hari khusus serta special dan Si sajikan memang untuk orang yang special pula.
Dan Thimpan ini sekarang juga banyak di sajikan di warung kopi,toko Kue serta Hotel bintang 2.3.4 bahkan 5.
Jadi jika anda mau yang instan anda bisa membelinya dan jika anda ingin anda yang mengolahnya anda bisa belajarnya jika mau membuat sendiri ya monggo anda kan sudah di kasih tau bahan serta cara pembuatannya.
Jika masih belum bisanya bisa di ulang lagi
Lagi...
dan lagi....
Mmmmm........
jika masih juga kurang biasanya butuh les private,dan masih juga tidak bisa berarti anda ini memang terlalu,hehehe...terlalu apa ya?
Jawab sendiri ya hehehehe....
Oh ya sahabat steemit.... Jika anda punya jiwa bisnis dan dagang ,kuliner ini bisa anda jadikan bisnis di bidang kuliner , lumayan kan hasil nya nanti.
Dan saya yakin Kuliner ini bisa bersaing dengan kuliner yang mungkin lebih ke kinian , ayo di coba dulu,tapi harus serius serta harus bisa menciptakan perubahan,tak perlu harga mahal,murah,tp berkualitas,bukan murahan.
Jika itu bisa di ciptakan mmmmmm income akan lancar dan terus akan bertambah dan hasilnya bisa kita tabung tuk beli apa yang mau kita beli.
hehehehe
Ayo semangat untuk sebuah perubahan dengan berbisnis kuliner khas indatu yaitu Thimphan.

image

Dan hasilnya, wou.....full fulus

image

Penjualannya bisa di warung2,kedai kopi serta toko kue terdekat.

Bagi sahabat steemit yang belum mencoba boleh di coba jika ke Aceh.
Ayo......

image

Kita berwisata mencari...

image

Ok.siang sahabat steemit.
Salam dan sukses selalu tuk sahabat steemit dimanapun berada.
Salam....

image

Sort:  

Mantap nih kuenya, boleh donk dicoba buat resepnya entar supaya bisa di praktekkan dirumah

Bereh Thimphan @mudatnad thaks