Indonesia
Selamat pagi sahabat steemians
Apa kabar?
Semoga selalu dalam keadaan sehat wal’afiat ya
Makam Syahid Lapan merupakan sebuah situs sejarah di Aceh, tepatnya Makam Syahid Lapan tersebut terletak di Desa Tambue Kecamatan Simpang Mamplam Kabupaten Bireuen.
Situs sejarah ini di namakan Makam Syahid Lapan karena di tempat tersebut di semayamkan delapan orang syuhada.
Sampai saat ini Makam Syahid Lapan tersebut masih di rawat dengan baik, jika anda melewati jalan Medan-Banda Aceh, ada akan dengan mudah melihat situs sejarah tersebut selain karena letaknya di tepi jalan nasional Makam Syahid Lapan selalu ramai di kunjungi oleh masyarakat yang melintasi jalan nasional tersebut
Tidak jarang juga banyak masyarakat yang datang dari daerah lain khusus untuk mendatangi Makam Syahid Lapan dengan tujuan melepaskan nazar
Ada yang menarik dari situs sejarah Aceh satu ini, yaitu konon katanya setiap pengguna jalan yang melintasi makam tersebut harus memberi sedekah dan kebetulan di sana memang di sediakan sebuah celeng yang berbentuk rumah agar selamat dalam perjalanan dan sebaliknya jika pengguna jalan tidak berhenti untuk memberikan sumbangan konon katanya akan mengalami hambatan dalam perjalanan, benar atau tidak hal tersebut sudah sangat melekat pada diri sebagian masyarakat Aceh
Wallahua’lam
Terima Kasih sudah membaca, semoga bermanfaat
Upvote Resteem and Follow @tiazakaria
** English**
Good morning steemians friends
How are you?
Hopefully always in good health
Makam Syahid Lapan is a historical site in Aceh, precisely * Makam Syahid Lapan * is located in Tambue Village District Simpang Mamplam Bireuen District.
This historical site is called Makam Syahid Lapan because in that place there are eight martyrs.
Until now the Makam Syahid Lapan is still in good care, if you pass the road Medan-Banda Aceh, there will easily see the historical site other than because of its location on the edge of the national road * Makam Syahid Lapan * always crowded in visit by the community which crosses the national road
Not infrequently also many people who come from other areas specifically to visit Makam Syahid Lapan with the aim of releasing vows
There is an interesting thing from the Aceh history site this one, which is said every road users who pass through the tomb should give alms and coincidentally there is in providing a boar that is shaped home to survive the journey and vice versa if the road users do not stop to make a donation purportedly he said will experience obstacles on the way, whether or not it is already very attached to the self of some people of Aceh
** Wallahua'lam **
Thank you for reading, hopefully useful
Upvote Resteem and Follow @tiazakaria
** English **
Kangen pulang kampung,, saya org pandrah 😀
Salam kenal
Saleum... Ooo ureung pandrah,,, woe sigoe2 jak saweu gampong