Pernahkah anda bangun pagi lalu entah mengapa anda sudah terjaga tapi tidak juga bisa beranjak bangun dari tempat tidur? bukan karena tubuh anda sakit. Tapi karena anda tidak tahu mengalahkan perasaan malas yang menyerang anda.
Pernahkah?
Tapi apakah betul itu perasaan malas atau itu adalah karena pikiran anda yang tidak tahu mengerjakan apa yang penting terlebih dahulu.
Anda merasa penting untuk mulai bangun dan menggerakkan tubuh tetapi pikiran satunya mengatakan bahwa penting juga untuk merebahkan tubuh sampai siap bangun dari istirahat. ini terus yang menjadi pergulatan di pikiran anda, sehingga tidak sadar sudah 30 menit berlalu, dan anda belum juga bernajak dari tempat tidur.
Jika pernah seperti itu, bukan anda saja yang mengalaminya. banyak orang yang pada saat bangun paginya sudah terperangkap dalam kondisi "keledai buridan". tidak bisa bergerak karena memikirkan semuanya penting untuk dilakukan.
Kalau anda baru mendengar keledai Buridan, ini adalah istilah yang diilustrasikan oleh filsuf terdahulu bernama jean buridan. Dia menggambarkan bahwa ada keledai yang sedang haus dan lapar. Di sesi kanadan kirinya dengan jarak yang sama ditempatkan seember air dan tumpukan jerami.
Karena rasa lapar dan rasa hausnya, ia ingin melakukan semuanya karena menganggap penting keduanya. ia ingin minum tetapi ia juga ibgin makan. ditambah lagi ketakutan jika ia memilih salah satunya, maka yang satunya akan diambil oleh keledai lain. jika ia bergerak ke arah minuman, ia takut kehilangan jeraminya. jika ia kearah jerami, ia takut akan kehilangan air minumnya. Kondisi ini terus menerus berkecamuk di pikirannya sehingga hasilnya adalah si keledai buridan akan mati karena sampai akhir ia tidak dapat bergerak dan terus ditengah. keledai ini tidak bisa mengambil keputusan rasional antara jerami atau air.
Kondisi seperti itu banyak terjadi dalam kehidupan kita. Memilih antara keluarga atau jodoh. Pendidikan atau karir. Melewatkan warung makan karena berikir didepan masih ada warung makan lain, sampai akhirnya sudah berlalu waktu makan karena belum juga menetapkan pilihan. ya. ini memang dilema. semua menjadi terasa penting sampai kita bingung sendiri mana yang lebih dulu dilakukan.
Itupun yang terjadi dalam diri saya. saya sudah lama mengenal hive lewat sebuah permainannya bernama splinterlands. tapi waktu itu saya menganggap sama pentingnya antara menulis dan bermain gamenya saja. mau menulis tetapi tidak terlalu bagus dalam bahasa inggris. kahirnya memutuskan untuk bermain game saja. sampai saya menemukan komunitas hive indonesia. saya terlalu lama berdiam diri ditengah kondisi mau menulis tetapi takut karena tidak pandai berbahsa inggris, dan disisi lain menulis saja apapun dipikiran saya dalam bahasa indonesia. saya bingung sampai akhirnya tidak dapat bergerak maju-maju. akhirnya sampai sekarang tidak menulis satu artikel sejak artikel perkenalan saya dalam bahasa inggris.
Lalu apa yang saya dapatkan karena keraguan tersebut? yang jelas waktu terlalu banyak terlewat. Jika saya dulu mengambil keputusan maka mungkin sudah ada beberapa artikel saya yang sudah wara wiri dan bisa dibaca oleh orang lain. walaupun itu hanya 1 atau 2 orang. dibandingkan sekarang.
Tetapi saya sudah mulai bernajak dari perangkap keledai buridan. setelah vakum terlalu lama di blog. saya mulai meyakinkan diri saya untuk menulis apapun dan mulai mengisi blog harian saya di hive. saya akan menuangkan pikiran saya yang mungkin bisa menyebarkan hasil positif ke orang lain. yang dimulai dari tips mengerjakan apa yang penting dan tidak terlalu berpaku pada 2 hal penting tetapi tidak dikerjakan sama sekali.
Keraguan bisa merugikanmu.
Itu adalah bibit keledai buridan. Kita tidak maju-maju karena ragu. tetapi jangan juga mengesampingkan rasa ragu. rasa ragu membuat kita mawas diri sambil mempersiapkan solusinya jika terjad. tetapi yang jelas kita harus bergerak memilih salah satu dari pilihan itu. walaupun pilihan itu sulit tetapi kita sudah bergerak.
Fokuslah pada apa yang dikerjakan dan kesampiangkan dulu hasilnya. misalnya di subuh hari saat bangun, bagi muslim lakukan segera untuk bergerak mengambil air wudhu. jangan berpikir itu dingin, badan masih ngantuk, butuh istirahat dll. karena kalau dipikir maka anda akan tetap terdiam di atas kasur dan bleum bergerak juga. laksanakan saja, kerjakan itu, maka pekerjaan sudah ada yang selesai.
Begitu juga saat mau berangkat ketempat kerja. jangan pikir panjang. tapi mulailah fokus mengerjakan satu-satu. mulali memakai sepatu di kaki satu. dan lanjutkan di kaki satunya lagi. lalu lihatlah bagaimana kelanjutannya. pasti akan mengalir sendiri sehingga pekerjaan besar akan terlselesaikan.
Begitu juga ketika mau belajar. Jangan ikir panjang. tetapi lakukan saja langkah kecil dengan duduk di depan meja belajar. mulai membuka buku dan selanjutnya apa yang terjadi akan mengalir sendir. dibandingkan jika kita memikirkan mau belajar ipa atau ips sehingga tidak sadar waktutelah banyak berlalu seperti hanya keledai buridan tadi.
Itupun yang saya lakukan dengan tulisan ini. saya mulaidari satu kata menjadi kalimat. lalu kalimat menjadi pragraf. karena saya sudah tidak mau lagi terjebak dalam kodisi seperti dulu. yiatu mau menyiapakan artikel dalam bahasa inggris atau bahasa indonesia. Itu terus terjadi dalam pikiran saya. hingga akhirnya tidak ada artikel yang jadi-jadi.
Taktik ini yaitu mulai lakukan hal kecil. jangan terlalu lamam berpikir. akan membuat suatu perubahan besar dalam hidup anda. anda akan mengatasi rasa malas dan rasa penundaan dalam diri anda. hasilnya akan ada sebuah karya atau kegiatan yang terlaksana walaupun itu dipikir tidak bagus hasil akhirnya tapi yakinlah sudah ada langkah maju yang terjadi.
Saya mulai bergerak.
please power up