Aset Digital HIVE Masuk Ke Market Indodax.com

in #hive5 years ago

Halo teman-teman semuanya...
Kabar gembira datang dari Indonesia, bagi anda pencinta crypto khusunya yang bermain di Hive.com kali ini anda bisa menjual dan membeli coin hive di Indodax.

7d6ole.jpg

Tadi pagi datang sebuah Gmail untuk saya dari support Indodax dengan tulisan sebagai berikut:

Dengan senang hati kami mengumumkan tiga aset kripto baru yang akan ditambahkan ke marketplace Indodax yaitu Hive (HIVE), Theta (THETA) dan Theta Fuel (TFUEL). Deposit Hive, Theta dan Tfuel dimulai hari Rabu, 24 Juni 2020 jam 14:00 WIB dan trading dimulai hari Kamis, 25 Juni 2020 jam 14:00 WIB.

Hive, Theta dan Tfuel merupakan Aset Kripto pilihan manajemen Indodax yang telah melalui tahap Due Diligence. Untuk informasi hasil Due Diligence dapat diakses melalui link berikut untuk Hive, Theta dan Tfuel.

TENTANG HIVE
Hive (Hive) adalah aset kripto untuk media sosial open source yang merupakan hasil hard fork dari token Steem setelah komunitas mereka memutuskan untuk membagi dan membentuk blockhain mereka sendiri. Hive berada di peringkat 77* dari 5576 aset kripto dengan harga Rp. 3,606,-. Total supplynya adalah 378,730,615 Hive.

Terima kasih semoga ini menjadi kabar gembira untuk kita semua.

Sort:  

Hi! I am a robot. I just upvoted you! I found similar content that readers might be interested in:
https://blog.indodax.com/hive-theta-tfuel-listing-on-indodax/