Real Food: Solusi Hidup Sehat

in #homeeducation6 years ago


Real Food by Vivian Wahab

Green on purple on orange on red
Menu hari ini temanya sayur.
Ini karena si Kk Aisy bertanya tentang apa itu "Real Food" dan kita akan memakan aneka sayur ini sambil belajar.
Koq belajar?
.

Iya belajar merasakan, mengenali dan memahami apa itu "Real Food" dengan cara yang sederhana dan menyenangkan.
.

Jadi kami bersama-sama menikmati aneka sayuran ini pelan-pelan sampai menemukan rasa yang bisa disebutkan.
.

Contoh:
Brokoli rasanya manis kriuk enak
Wortel rasanya manis kriuk enak
Paprika rasanya kecut manis segar
Kubis Ungu rasanya enak gurih kriuk
Pare mentah rasanya sedikit manis ada sedikittt pahit kriuk enak
.

Rasa tersebut menurut Kk Aisy, si Adik belum bisa menganalisa rasa. Semua dibilang enak 😁😄
.

Oh iya selain sayur tadi juga ada Ikan Tuna kukus tanpa dibumbuin apa-apa, kata anak-anak enak mantab (anak2 menunjukkan jempolnya).
.

Jadi kesimpulan dari belajar "Real Food" ini, anak-anak bisa makan apa saja yang diberikan orangtuanya.
Soal rasa sebenernya anak-anak 'manut' dengan apa saja yang diberikan oleh orangtuanya.
Maka kenalkan makanan Real Food sejak dini, dan kelak akan kita dapati anak-anak mempunyai pola makan hidup sehat, 'the real' sehat.
.
@vivianwahab

Malang, 2 Desember, 2018


Posted from my blog with SteemPress : https://www.icbabywrap.com/2018/12/real-food-solusi-hidup-sehat.html