Otak Buntu, Membacalah

in #indonesia7 years ago (edited)

Selamat malam rakan steemian.

Hari ini saya merasa seperti sedang kram otak, tidak tahu mau menulis apa. Tidak ada ide yang terlintas, blank alias kosong akan ide. Jujur kalau hari ini saya belum membaca berita apapun baik berita koran, media online atau berita postingan teman steemian.

analysts-have-no-idea-how-big-the-apple-watch-is-going-to-be.jpg
Source image

Sejak pagi tadi saya disibukkan dengan acara keluarga dalam memperingati Maulid Nabi. Siang harus menemani anak-anak bermain. Akhirnya saya pun lelah dan ketiduran hingga sore harinya. Dan malam disibukkan dengan rutinitas diwarung kopi Starblack.

Malam ini sambil menikmati segelas kopi pancung, saya mencoba membuka beberapa postingan-postingan teman berharap bisa mendapatkan ide yang akan ditulis. Setelah membaca berita baru terbuka sedikit ide yang daritadi terus memutar otak untuk menemukan ide.

750xauto-5-cara-membaca-buku-dengan-cepat-tapi-kamu-tetap-bakal-paham-isinya-150922k.jpg
Source image

Memang benar, membaca menambah wawasan dan akan membuka pikiran kita. Saya jadi teringat kata @hermanrn seorang dosen sastra yang menjadi trainer diacara Steemit Writing Workshop bulan november 2017 uang diadakan oleh BSC (Bireuen Steemit Community), bahwa hal yang paling penting dalam menulis adalah membaca. Beliau juga mempertegas dengan kisah Nabi Muhammad ketika menerima ayat yang pertama sekali diturunkan adalah Iqra' yang artinya bacalah.

Kebuntuan saya hari ini akhirnya hilang setelah saya membaca. Hanya dengan membaca postingan steemian lainnya kebuntuan dalam menulis pun akhirnya terobati. Oleh karena itu, saya anjurkan kepada steemian yang jarang membaca untuk lebih meningkatkan waktu membacanya daripada waktu bermain. Karena selain menambah wawasan dengan membaca juga kita akan membuat kita lebih cerdas.

Yuk membaca...

Salam Damai,

Follow and upvote @albertjester

DQmNtkDULA6AaduLdMk3aRTysC5DbtehqXVUQX9xCFQPHd2.jpeg

Sort:  

post yang bermanfaat, tolong bantu upvote back dan folback saya kawan terima kasih.

Makasih sudah berkunjung...

Mantap.. alhamdulillah saya juga sampai saat ini masih mengingat apa yang di katakan bg Herman

Sungguh sangat bermanfaat materi yang dibawakan bang @hermanrn ya kan min...

Benar bg min Sangat dan sangat bermanfaat

Nice and usefull post bg min...

Makasih bang gem

main2 dong ke blog saya bang min.. banyak ide lho disana

Emang bro yudi sangat mantap tak kehabisan ide..

krn saya meniru bro Albert, hehe..

Banyak manfaat dari steemit dari malas membaca jadi rajin membaca

Hingga ada yang bilang steemit ini media orang cerdas...

Informasi yang sangat penting untuk semua.
Terimakasih telah berbagi bg@albertjester

Sama-sama semoga bermanfaat..

Setuju aku. Iqra'!!

makasih bang... salam buat komunitas kanotbu lainnya...

Salam, @albertjester. Semoga bisa berkunjung ke @kanotbu.

Ka treep hana leupah u banda... menyoe na lon langkah u banda insyaAllah lon piyoh keunan

Akan terus diingat, karena masih baru di steemit jadi sering kali kehilangan ide dan akhirnya malas pun muncul.
Thanks bg @albertjester

Sama... saya juga merasa kehilangan ide... karena dasarnya emang bukan seorang penulis... tapi begitulah saran mereka kepada saya untuk rajin membaca...

Setuju bg, saya juga sering membaca kalau tidak ada ide untuk menulis. Alhamdulillah sangat membantu. Good post :)

Makasih brder.. semoga kita ga kehabisan ide ya... hehehe

Hehe amin bg, nanti klau misalny kehabisan ide juga, nanya sama abg ya :D

Posttingan yang betmanfaat, ajakan tanpa paksaan untuk membaca, luar biasa om

Emang mantap sekali pelukis kita satu ini...

Halo!
Saya menggunakan Google Translator jadi saya minta maaf jika tidak bisa dimengerti.

Saya membaca posting anda menggunakannya Sebaiknya Anda membuat tulisan yang Anda sukai, misalnya hobi, tujuan dan impian Anda.

Saya berharap eveyrthing akan berjalan baik untuk Anda!

Cheers x

Thank you have visiting my blog. And thank you have giving solution to me.

Seperti kata pepatah, membaca adalah salah satu cara untuk mengenal dunia.