Sayap-sayap Putih dari Pesisir

in #indonesia7 years ago

Tinggal di daerah yang dilingkari oleh pantai. saya jadi terlalu sering melihat kehidupan pantai beserta komunitasnya dan ini kadang terabaikan dan terlewati tanpa kesan.

Berbeda dengan pagi biasanya, walaupun sedikit tergopoh untuk munuju tempat kerja, kali ini saya tidak ingin melewatkan segerombolan burung Bangau yang nampak artistik dibawah kilau matahari pagi sedang asik mematuk ikan. Tidak terlihat adanya persaingan dalam mendapatkan makanan [ikan], sangat teratur, dan harmonis.

Semakin lama saya memandangnya semakin memukau. Ada sesuatu yang tersentuh dihati tentang pembelajaran hidup. Ada damai yang muncul dari dalam diri, ini membuat saraf-saraf saya menjadi rileks. Sebuah moment yang layak kita hargai. Karena itu walaupun hanya dengan kamera ponsel Oppo F1 saya ingin teman-teman stemian juga bisa menikmatinya.

Sebenarnya warna natural juga indah, tapi bagaimana jika ini adalah lukisan hitam putih?

IMG_20171105_210604.jpg

IMG_20171105_210655.jpg

Sort:  

Sebuah moment yang layak kita hargai. Karena itu walaupun hanya dengan kamera ponsel Oppo F1 yang anda miliki, saya ingin teman-teman stemian juga bisa menikmatinya. Postingan yang bagus @diana

Bagus yg berwarna krn cahayanya bagus.

Terimakasih @mariska.lubis untuk sarannya, sangat saya hargai.

Selamat beraktivitas.