Siantar zoo, kebun binatang tertua di indonesia yang dikelola keluarga Raline Shah

in #indonesia7 years ago (edited)

kekandang (1).jpg

kali ini saya ingin bercerita tentang kebun binatang terbesar yang ada di sumatera utara, orang-orang menyebutnya Siantar zoo. Ini kali pertama saya kesini lagi, efek perantau yang jarang pulang. Kebun binatang siantar ini di kelola oleh keluarga Raline Shah, tahu kan? Yap artis cantik yang pernah main film 5 cm dan sering di iklan shampoo! Sudah beberapa kali Raline Shah ke siantar zoo, kedatangannya tentu saja diserbu warga siantar, mereka berbondong-bondong ke siantar zoo cuma mau jumpa Raline, kalau saya berkesempatan (saat itu posisinya lagi tidak di siantar) mungkin saya sudah menjadi salahsatu warga yang menyerbu itu hahaha! Faktanya, kebun binatang siantar ini termasuk kebun binatang tertua di Indonesia lho! Sudah ada sejak zaman belanda (hasil survei dari bapak saya)

image (11).jpeg

Terakhir kali masuk kebun binatang ini waktu SMA sepertinya, sudah lama seeeekali. Soalnya tiket masuknya makin hari makin naik, karena makin banyak pengunjung berdatangan dari luar kota kali ya. Harga tiket masuk ke siantar zoo awalnya dari 6000, 8000, 10000 dan sampai sekarang jadi 25000/org. kebetulan saya punya kartu yang bisa masuk tanpa mengeluarkan uang sepeserpun, yang orang siantar pasti tahu kartu apa, hampir semua punya sepertinya. Meskipun harga tiket terbilang mahal, syukurnya hewan-hewan yang ada di dalam lumayan banyak dan edukasinya mantap, ada penjelasannya di setiap kandang binatangnya, lengkap, jadi puas. tak heran banyak anak sekolah melakukan kunjungan ke Siantar zoo ini. Kebun binatang siantar ini tidak begitu luas tetapi tidak kecil juga, namun banyak anak tangga yang harus dilewati jika berkeliling, jadi siapkan tenaga dan minuman saja. Oh ya, di dalam bisa sambil piknik keluarga lho, bawa bekel deh biar makin asik. Tapi sekarang sudah jarang pengunjung bawa bekel karena sudah banyak jajanan di dalam, beda sekali sama zaman saya smp dulu pas kesana jajanan paling ada cuma walls, sisanya jajan dari luar haha

Di dalam ada wahana nya juga ada kolam berenang yang cocok sekali untuk buibu yang bawa anak kecil. Tapi sayang, kolam berenangnya tidak sempat difoto, keburu lowbat handphone saya. Semua hewannya sangat menarik, ada singa, rusa, harimau putih, buaya yang gedenya bikin bulu kuduk merinding, tikus yang seukuran kelinci (lupa nama tikusnya apa, ada bhs latinnya juga sepertinya) dan masih banyak hewan lainnya yang jarang kita jumpai di lingkungan sekitar. lagi lagi tidak semua sempat difoto karena sibuk menikmati hehehe
Selalu rame pengunjung setiap harinya, pas weekend over rame!

image (13).jpeg

image (18).jpeg

Sebagai penutupan ada quotes nih guys!

image (10).jpeg

Besar dan tingginya moral suatu bangsa dapat dinilai dari bagaimana bangsa tersebut memperlakukan satwanya

Sort:  

Quote ahirnya menarik 👍👍

Saya baru ternyata kebun binatang ini punya artis, 😀 , meski begitu saya belum juga berkunjung kesana.

Tapi penasaran juga dengan lokasi, 😂😂

yuhuuu! Bapaknya Raline Shah adalah pengusaha perkebunan di Sumatera sekaligus pemburu kelas dunia hehe
mampir lah, kalau mau ke danau toba pematangsiantar pasti dilewati. Yuk

sorry baru di reply, baru ada internet haha