Rasanya tak percaya akan bulan Ramadhan yang telah tiba. Aku merasa dilema akan kerinduan yang sangat mendalam. Namun dibalik kerinduan itu terdapat sesuatu buang mengganjal di hati dan pikiranku. Jadi aku mengambil keputusan yang sangat tepat dan bermanfaat di bulan suci ini.
Kehidupan bagaikan tak memiliki arah namun aku memilih untuk menjalankannya dengan senang hati. Oh Maha Pemilik Hati, tentangkan lah hati dan pikiran ini. " Rindu itu berat," kata Dilan. Dan aku mengalaminya sekarang.
Kurasa bukan ramadan ini akan menjadi sejarah bagi hidupku. Banyak hal baru yang aku alami di akhir-akhir ini. Menjadi alumni pertama di Dayah Pesantren Baitul Arqam, mengikuti ujian SBMPTN, memiliki teman baru, aktivitas baru, bakal menjadi seorang mentor di sebuah komunitas, bahkan sampai tersesat di jalan. Maklum aku bagaikan burung yang baru keluar dari sebuah sangkar.
Sebelumnya telah melakukan perjanjian kecil dengan seorang teman akan menjalankan puasa pertama di rumah Bunda. Perjanjian tersebut telah menjadi bubur yang tawar akibat kegiatan yang harus aku jalani. Aku merasa bersalah dan menebusnya dengan perkataan 'maaf' berkali-kali kali agar tidak mengecewakannya.
Aku belajar mencoba menyesuaikan diri di setiap tempat dan kondisi. Mempelajari hal-hal yang tidak pernah aku mengerti bukan lah hal yang mudah, namun aku mencobanya dengan keberanian.
Jujur aku tidak terlalu lihai menjalankan komunikasi di keramaian orang. Apalagi orang yang baru kukenal. Aku bingung harus memulai dari mana dan bagaimana menyesuaikan diri. Namun aku percaya dengan sebuah senyuman. Senyuman tersebut lah yang akan membawamu pada awal kebahagiaan, percaya atau tidak aku telah membuktikannya.
Teman baru dari sebuah senyuman yang hangat
Tiada hari tanpa melalui aktivitas yang bermanfaat. Memandang laut di pagi hari, berbagi cerita dengan teman, bahkan memberanikan diri untuk berpergian sendiri. Segalanya memiliki kebahagiaan tersendiri setelah menjalankannya.
Yang penting mencoba hal yang baru dan bermanfaat bagi diri sendiri dan yang membutuhkan diriku kelak. Memotivasikan diri dengan cara apapun akan menjadi lebih terasa dan terasah dengan berbagai hal yang telah dilalui.
Jangan dalam sangkar ayok abang bawak keluar
Udah mencoba untuk keluar dari sarang nih Bang!
Ayo semangat,semua perjuangan akan berbuah manis 🤗
Terima kasih Kak atas motivasinya!!!
Semangat💪
Suatu saat masa-masa akan dirindukan, peluk erat ia
Tengah dipeluk dengan erat nih Kak, sampai megap malahan 😂
Keep spirit, ini adalah awal dari sebuah perjuangan💪
Makasih Kak😊😊
kepakkan sayapmu setinggi-tingginya....
Lagi dikepakkin nih Kak, tapi sayangnya bebannya terlalu berat😂😂
Gak dapat ngapung di udara, kwkwkw