Selamat menikmati hari bahagia Steemian..
Menuangkan ide dalam sebuah tulisan bukanlah hal perkara yang mudah, memang menulis itu kegiatan yang mudah dilakukan, siapa saja mampu menulis, namun menuangkan ide dalam satu tulisan, itu terkadang membuat orang selalu mengurungkan niat untuk menulis sebelum mencobanya.
Pada dasar nya untuk menulis kita harus bersikap jujur, tanpa kejujuran niscaya tulisan kita tidak berarti apa-apa buat kita sendiri, terlebih lagi untuk para pembaca tulisan kita, percayalah dengan bercerita jujur akan mebuat pembaca hanyut dalam ulasan cerita kita.
Saya bukanlah seorang "penulis", yang mampu membimbing orang lain dalam menghasilkan karya tulis yang bagus, hari ini saya masih belajar menulis, selalu mencoba menuangkan isi kepala kepada setiap huruf yang saya tulis, mulai dari huruf menjadi kata, dari kata menjadi kalimat, dari kalimat menjadi paragraf, begitulah seterusnya sampai saya merasa cukup dan mengakhiri satu Tema tulisan yang saya pilih berdasarkan kompromi otak dan tangan untuk menulis.
Kadang-kadang setelah membaca tulisan yang saya tulis sendiri, disana saya mendapati banyak hal yang kurang, baik dalam kesalahan huruf, ejaan yang tidak sesuai dengan EYD, pengulangan kata dalam satu kalimat sehingga tidak menarik untuk dibaca, dan lain sebagai nya, dan itu bukan menjadi masalah yang besar bagi saya. Karena saya masih dalam tahap belajar menulis.
Tadi malam, dalam percakapan Grup WA, saya mencoba memberi masukan kepada @omarkhayyam untuk menulis cerita di Steemit, walau tulisan cerita singkat pun tidak masalah, yang penting cobalah untuk menulis, karena saya mengenal dia sudah lama, dan saya tau dia punya bakat luar biasa dalam menulis. Ada banyak tulisan dia yang sudah saya baca.
Dan saya merasa heran, mengapa beberapa hari terakhir @omarkhayyam tidak menulis lagi, melainkan dia hanya memposting poto setiap harinya di Aplikasi Steemit.
Setelah memberikan masukan demikian, dia membalas Chatingan Grup "hana kuteupu cerita bang (tidak tau mau cerita apa bang). Membaca balasan demikian, saya menyarankan dia untuk menulis tentang isi kepala nya pada saat itu, saya pun mebalas pesan *"Hana Kuteupu Tuleh Cerita, Nyan Keuh Cerita Jih" (Tidak Tau Mau Menulis Cerita Apa, Itulah Ceritanya).
Disini saya mencoba untuk menggiring @omarkhayyam untuk jujur terhadap tulisan yang akan disajikan nantinya, dengan kejujuran ceritanya maka semakin mudah dia dalam menulis, karena menulis sesuai dengan apa yang sedang menari-nari dalam otak.
Teringat saya pada ucapan senior @sangdiyus sekitar 9 tahun lalu di Kampus, ketika itu kami sedang membicarakan tentang menulis, pada masa itu hanya @sangdiyus lah yang saya tau sering menulis, baik di laman Wall Facebook atau dalam blog pribadi miliknya, Diskusi panjang tentang menulis bergulir begitu saja dan banyak yang sudah tidak saya ingat lagi keseluruhan isi diskusi ketika itu.
Hanya satu yang masih saya ingat sampai sekarang terkait ucapan @sangdiyus kala itu "Cara untuk menulis adalah MENULIS".
Saya sependapat dengan ucapannya, benar sekali, bagaimana kita menulis sementara kita tidak memulai untuk menulis, mulailah menulis!.
Percayalah, apapun itu akan menjadi Tema dalam menulis, masalah bagus atau tidaknya tulisan, kaya atau tidak nya bahasa tulisan, itu tergantung pada keseringan kita dalam menulis. Peribahasa sudah mengatakan "Ala bisa karena biasa".
Tulisan ini selain untuk melatih diri saya pribadi, dan juga diperuntukkan untuk semua Steemian yang terkendala dengan kalimat "Tidak tau mau menulis apa".
Semoga bermanfaat..
Salam...
@mc-jack
Tak ada yang bisa ditulis juga bisa menjadi bahan menulis. Keren kan di Steemit. Dapat uang lagi. Hehehehehe ...
Betul sekali bang, sebenarnya banyak sekali bahan tulisan yang bisa kita mainkan, hanya butuh waktu saja untuk membiasakan agar tulisan kita menarik untuk disajikan.
Salam bang dari Aceh Tamiang
Mencari ide dan inspirasi bisa dari mana saja.. Bahkan dari menulis sekalipun.. Banyak manajer sukses setelah rugi besar.. Mereka gak pernah tanya apa yang saya jual... Mantap @mc-jack
Semoga tulisan diatas bermanfaat untuk semua @bonbons
Wahh..daebak..
Kami disitulah kendalanya,😅😅
Hehehhe.... Sebenarnya itu bukan masalah besar @rayshilia
Praktekkan aja sesuai tulisan diatas.. InsyaAllah lancar..
hahahahaha,... ide nya adalah gk ada ide,... 😄😄
Hajar @omarkhayyam
Udah nulis belum?
Bakal calon penulis terkenal ne nantinya @mc-jack
Mang serba bisa kawan satu ne 👍🏻👍🏻👍🏻