Tadarus Film, Bincang Bulan Ramadhan Ala Sineas Aceh

in #indonesian6 years ago (edited)

IMG-20180525-WA0017.jpg

Bulan Puasa Ramadhan merupakan saat dimana selalu dinanti-nanti bagi setiap umat muslim sedunia, termasuk Aceh. Aceh yang dikenal kental akan daerah yang dihuni oleh 99% masyarakatnya muslim, tentunya akan sangat indah saat bulan puasa itu tiba.

Daerah yang dikenal dengan Julukan kota serambi mekkah itu, memiliki adat budaya khas tersendiri saat menyambut datangnya bulan suci ramadhan. Dimana ketika saat ramadhan itu tiba, dua hari sebelumnya masyarakat sudah disibukkan dengan agenda Meugang, atau bisa disebut Khenduri Meugang, tradisi memasak daging sapi disetiap rumah warga yang dibelinya dipasar.

Tradisi megang itu sendiri sudah menjadi trend dari masa ke masa dengan momentum menyambut bulan suci ramadhan. Hampir diseluruh penjuru pasar di Aceh dalam dua hari itu diramaikan dengan penjual dan pembeli daging meugang (daging sapi potong) yang kemudian dimasak dirumah masing-masing warga untuk menyambut kedatangan bulan suci ramadhan.

Tak berhenti disitu, suasana dalam bulan suci ramadhan, juga nantinya akan terlihat sangat adem dan meriah dengan banyaknya para penjual takjil, atau jajanan untuk berbuka di sore hari saat menjelang 3 jam waktu berbuka tiba.

Hal itulah yang membuat suasana ramadhan di tanah rencong Nanggroe Aceh Darussalam dinilai menarik dan sedikit berbeda dari beberapa daerah lainnya. Belum lagi dengan sedikit dikurangi berbagai aktivitas keseharian masyarakat yang banyak dihabiskan dengan nilai-nilai ibadah, seperti, memperbanyak i'tikaf, kegiatan sosial, kenduri massa saat berbuka, santunan anak yatim serta berbagai macam kegiatan sejenis lainnya.

Disamping itu juga, ada beberapa hal lain seperti, kegiatan tadarusan Di mesjid setelah ba'da Insya hingga menjelang waktu sahur, dan juga kegiatan-kegiatan diskusi lainnya yang bermanfaat dibulan ramadhan tersebut.

Meskipun kegiatan, keseharian setiap ummat islam bumo serambi mekkah dibulan ramadhan tetap berjalan normal dan masih seperti biasanya dalam rutinitas mencari nafkah tapi nuansa ibadah itu tetap terlihat jelas dan sedikit berbeda dari bulan-bulan biasanya.

Namun disisi lain, ada sesuatu yang unik pada bulan ramadhan kali ini yang terlihat dilakukan oleh para sineas muda komunitas Film di Aceh, Yaitu, tadarus Film.

Sebuah kegiatan yang digagas sesuai dengan moment dalam bulan suci ramadhan, yaitu dengan membuat acara diskusi tentang mengenal asal mula adanya jejak fotografi di Aceh.

Kegiatan diskusi tersebut turut dihadiri oleh para sineas dan juga dimentori oleh beberapa narasumber yang sudah lebih dulu paham dan nengguluti dunia sineas.

Tentunya moment bulan suci ramadhan itu, tak hanya di manfaatkan dalam urusan ibadah, tapi juga di jadikan momentum dalam belajar dengan nuasa yang terlihat dan terkesan unik.

Tak lain, hanya dengan tujuan bagaimana menjadikan momen bulan ramadhan ini adalah sebagian bulan yang memang penuh akan Rahmat dan keberkahan bagi setiap insan yang menjalaninya atas dasar niat sebagai ibadah.

Sort:  

Congratulations @agsalrj! You received a personal award!

Happy Birthday! - You are on the Steem blockchain for 2 years!

You can view your badges on your Steem Board and compare to others on the Steem Ranking

Do not miss the last post from @steemitboard:

SteemitBoard Ranking update - A better rich list comparator
Vote for @Steemitboard as a witness to get one more award and increased upvotes!

Ramadhan memang selalu menghadirkan suasana unik di setiap daerah. Khususnya di Aceh, sudah tentu nuasa religiusnya menjadi image utama

Ini sungguh menakjubkan... Ramadhan barokah

Semua aktifitas selama puasa akan menjadi ladang amal dan membangun semangat perjuangan kemanusiaan.

Congratulations @agsalrj! You received a personal award!

Happy Birthday! - You are on the Steem blockchain for 1 year!

Click here to view your Board

Support SteemitBoard's project! Vote for its witness and get one more award!