Selamat sore sobat steemians dimana pun anda berada. Apa kabarnya? Semoga sehat selalu dan lancar puasa nya sampai waktu berbuka nanti.
Bagi masyarakat Aceh, tradisi meugang adalah tradisi turun temurun. Hampir semua masyarakat Aceh mengadakan Meugang. Dan biasa nya, meugang ini ada dua hari. Dua hari sebelum puasa di sebut meuang ubeut, dan sehari sebelum puasa di sebut meugang rayeuk. Di sebut meugang ubeut, di karenakan tidak semua orang melakukan nya. Tapi pada saat meugang rayeuk, hampir semua masyarakat Aceh mengadakan tradisi ini, dengan membeli daging dan kemudian memasak dengan berbagai jenis masakan untuk menyambut kedatangan bulan Ramadhan.
Hampir di setiap ruas pasar banyak orang yang berjualan daging. Tapi pembelinya pun berjubel untuk mencari daging. Walaupun terkadang harga daging di Aceh sangat mahal di bandingkan ditempat lain, tapi tidak menyurutkan keinginan warga untuk membeli daging dalam jumlah yang lumayan banyak, untuk mereka gunakan untuk menyambut bulan suci Ramadhan.
Semoga postingan saya bermanfaat sobat steemians. Selamat menanti waktu berbuka bagi segenap sobat steemians yang menjalankan ibadah puasa tahun ini.
Terimakasih sudah berkunjung ke blog saya.