SUBULUSSALAM - Terlihat seperti peninggalan penjajahan Belanda, rumah stailish dengan dua lantai yang berada di desa Lae Oram, Kecamatan Simpang Kiri Kota Subulussalam ini ternyata sebuah bangunan perpustakaan.
"Perpustakaan ini buka setiap hari dari pukul 08.00 wib hingga pukul 16.45 wib," ucap Susi (21), saat wartawan mengunjungi perpustakaan tersebut.
Di dalam perpustakaan tersebut terdapat tiga ruang berbeda yang juga memiliki lebih dari lima rak buku yang terisi penuh.
Ruangan pertama tersusun dengan buku-buku pelajaran yang dapat dipelajari oleh siswa SD, SMP, SMA dan juga Mahasiswa.
Di bagian lain khusus terisi penuh dengan buku-buku bacaan fiksi seperti novel, buku sejarah, biografi dan juga buku-buku islami.
"Tidak hanya buku pelajaran dari tingkat SD hingga perkuliahan dan buku fiksi, perpustakaan ini juga dilengkapi dengan wahana taman bermain untuk anak-anak, namun tetap saja di sampingnya terdapat rak buku. Tujuannya ialah untuk mengajarkan anak-anak daerah yang berkunjung untuk bermain sambil belajar. Jadi tidak sekedar bermain," tambah Susi.
Susi dan pegawai perpustakaan lainnya berharap agar pemerintah dapat terus memperhatikan perkembangan perpustakaan sehingga dapat memberikan wahana baru bagi masyarakat dan pemuda daerah untuk terus menambah semangat dan minat baca mereka.
Perpustakaan dapat juga diartikan sebagai kumpulan informasi yang bersifat ilmu pengetahuan, hiburan, rekreasi, dan ibadah yang merupakan kebutuhan hakiki manusia.
Perpustakaan modern telah didefinisikan kembali sebagai tempat untuk mengakses informasi dalam format apa pun, apakah informasi itu disimpan dalam gedung perpustakaan tersebut ataupun tidak. Dalam perpustakaan modern ini biasanya selain kumpulan buku tercetak, sebagian buku dan koleksinya ada dalam perpustakaan digital (dalam bentuk data yang bisa diakses lewat jaringan komputer).
Iya pak @amri
nice...
thanks for sharing the pic
okey @am24it
Sudah oke. Tag nya salah tuh subulussalamaceh. Harusnya subulussalam aceh
karena cuman bisa memasukkan 5 tag, makanya di gabung pak..
nah yang begini jg bisa jd topik tulisan @imrahatussholihah
Di dalam perpustakaan tersebut terdapat tiga ruang berbeda yang juga memiliki lebih dari lima rak buku yang terisi penuh.
Bagian pertama tersusun dengan buku-buku pelajaranah
Di dalam perpustakaan tersebut terdapat tiga ruang berbeda yang juga memiliki lebih dari lima rak buku yang terisi penuh.
Bagian pertama tersusun dengan buku-buku pelajaran
iya pak @zainalbakri
masukan untuk yang lainnnya juga pak..??
Untuk memajukan suatu desa atau kota maka di butuhkan minat baca yang tinggi, setelah ada minat maca yang tinggi maka di butuhkan koleksi.
Pertanyaannya adalah, dimana tempat untuk menjadi koleksi gratis? ya di Perpustakaan.
jika kita mampu membuat suatu perpustakaan menjadi nyaman bagi pengunjung, maka cepat atau lambat, minat baca akan meningkat.
Salam Sukses @imrhatussholihah