Apa saja tahapan tes masuk perusahaan besar? Apa saja test yang diujikan? Silahkan anda baca panduanya berikut ini.
Ketika anda ingin melamar pekerjaan khususnya di perusahaan yang besar dengan jumlah karyawan atau gaji yang tinggi,biasanya mereka memiliki sebuah sistem recruitment yang cukup ketat.Tidak hanya semata-mata mencari calon karyawan saja,melainkan benar-benar menyaring yang ternaik dari para pelamar yang mendaftar.
Berikut ini tahapan yang harus anda lalui ketika ingin mendaftar kerja di sebuah perusahaan :
- Seleksi Berkas atau Doumen
Yang akan menjadi tahapan pertama adalah seleksi berkas yang para pelamar kirimkan.Dalam proses seleksi ini,seorang HRD akan memilih semua berkas yang masuk baik itu berupa file hard copy yang dikirmkan manual dengan jasa pengiriman ataupun soft copy yang dikirmkan menggunakan e-mail.
Dalam proses penyaringan ini,ada beberapa point yang dilihat dan akan disaring terutama " KESESUAIAN " antara persyaratan yang dibutuhkan dengan berkas yang pelamar kirimkan.
Jika anda ingin lolos tahapan pertama ini,ketika anda mengirimkan surat lamaran,pastikan anda membuat surat lamaran kerja dengan baik dan benar khususnya pada bagian kesesuaian yang diminta dengan apa yang anda kirimkan.
Pastikan yang anda kirimkan SAMA PERSIS DENGAN PERMINTAAN PERUSAHAAN,jangan ada yang sampai kurang dan tidak perlu juga anda tambahkan.
Untuk mereka lulusan SMK/SMA sederajat,biasanya akan menemui tahapan seleksi ini.Sikotes adalah sebuah seleksi dengan memberikan sejumlah soal untuk dikerjakan dengan mengambil nilai sebagai acuan kelulusan.
Bagi mereka yang lulusan S1 sederajat,biasanya TIDAK menemui tahapan ini,melainkan akan langsung ke tahapan interview atau wawancara ( akan saya bahas di bagian bawah artikel ).
Beberapa soal psikotes yang keluar adalah :
- Kraepelin/pauli
- Matematika soal cerita
- Gambar pohon dan orang
Supaya anda bisa lulus,anda harus mempelajari berbagai macam bentuk soal yang biasanya keluar saat psikotes beserta cara untuk mengerjakanya dengan benar.
Tidak ada jalan lain selain itu,lakukan pembelajaran dengan serius supaya anda benar-benar faham apa dan bagaimana caranya lulus test psikotest.
Semua lulusan akan menemui tahapan ini.Ini merupakan tahapan tanya jawab antara pelamar dengan HRD untuk mengetahui apakah pelamar memang sesuai dan pantas diterima bekerja atau tidak.
Tidak hanya belajar bentuk pertanyaan dan bagaimana cara menjawabnya saja untuk bisa lolos tahapan ini,melainkan anda harus mengerti dengan benar apa itu interview/wawancara kerja secara lengkap.
Karena dalam prosesi wawancara,tidak hanya jawaban anda yang dinilai,mekainkan banyak point yang akan HRD lihat dan nilai dari diri anda.
MCU atau medical chek up biasanya juga dikenal dengan istilah tes kesehatan.Ini adalah tahapan untuk melihat kondisi kesehata calon karyawan baru dan melihat apakah mereka menderita suatu penyakit yang berbahaya atau tidak.
Beberapa penyakit yang bisa membuat gagal sebuah proses MCU antara lain :
- Jantung
- Paru-Paru
- H*V
- Buta Warna
- Penyakit Menular Berbahaya
Jika anda tidak memiliki riwayat penyakit diatas,anda tidak perlu risau mengenai tahapan tes kesehatan ini.
- Magang
Ini bisa dikatakan sebagai tahapan terahir sebelum anda resmi menjadi seorang karyawan perusahaan.Ini dalah tahapan dimana seorang pelamar akan diberikan kesempatan untuk membuktikan diri bahwa mereka pantas untuk diterima bekerja.
Waktu magang tidak menentu tergantung dengan kebijakan perusahaan.Ada yang 3 bulan,ada yang 6 bulan,bahkan ada yang sampai 1 tahun.
Untuk bisa lolos tahapan ini,anda harus melakukan semua hal dengan sungguh-sungguh.Perlihatkan kepada atasan anda bahwa anda adalah pelamar yang memang pantas untuk diterima.Jangan lakukan kesalahan atau anda akan gagal.
- Tanda Tangan Kontrak
Jika anda lolos semua tahapan diatas,anda bisa masuk ketahapan ini.Ini adalah penentu anda deterima atau tidak.Jika anda sudah tanda tangan kontrak,maka anda barus bisa dikatakan resmi diterima dan menjadi karyawan perusahaan tersebut.