Manfaat Buah dan Bunga Belimbing Wuluh [IND]

Oke kali ini saya akan share tentang manfaat buah bunga belimbing wuluh yang saya ambil kemarin sore dengan kamera Samsung Grand Prime SM-G530H V5.0.2 Aperture : f/5.6.

image
image

Belimbing wuluh merupakan tanaman berkhasiat komplek untuk kesehatan disetiap bagian tanamannya karena bagian lain seperti bagian daun, batang, buah, dan bunganya bisa dijadikan sebagai bahan ramuan obat untuk menyembuhkan sejumlah penyakit.
Seperti ;

  1. Mengobati Batuk
    Caranya : 3 Butir belimbing wuluh, beberapa butir adas, dan gula secukupnya ditambah satu cangkir air. Campuran ditim selama beberapa jam. Setelah dingin disaring dengan kain dan dibagi untuk dua kali minum, pagi dan malam saat perut masih kosong.

  2. Mengatasi diabetes
    Ambil 6 buah belimbing wuluh dilumatkan lalu direbus dengan segelas air hingga sisa separuhnya. Saring dan minum dua kali sehari. Zat asam yang terkandung dalam buah ini sangat ampuh untuk membantu menghilangkan serta menekan diabetes pada tubuh.

  3. Efektif untuk mengobati sakit gigi
    Efek belimbing wuluh untuk membantu meredakan sakit gigi untuk sementara sangat ampuh. Caranya cukup mudah yaitu dengan menumbuk belimbing dan meletakkannya pada gigi berlubang.

  4. Mengatasi Jerawat
    Belimbing wuluh juga sangat baik untuk menghilangkan dan mengempeskan jerawat yang sedang membandel, zat asam yang terdapat pada belimbing mungkin akan memberikan efek sedikit sakit bagi jerawat aktif. Namun kandungan antioksidan dalam buah ini dapat membantu mengerutkan dan mensamarkan jerawat yang ada di wajah.

  5. Mengatasi Panu
    Panu merupakan salah satu penyakit kulit yang disebabkan oleh jamur, belimbing wuluh memiliki sifat anti jamur yang sangat ampuh untuk membantu dalam menghilangkan panu secara bertahap. Caranya cukup mudah yaitu dengan menempelkan belimbing wuluh yang sudah diparut di panu yang terdapat pada kulit anda.

  6. Mencegah hipertensi
    Belimbing wuluh sudah digunakan oleh masyarakat tradisional untuk membantu dalam hal masalah tekanan darah tinggi. Caranya cukup mudah, cukup rebus 3 buah belimbing dengan 2 gelas air hingga menjadi 1/2 gelas. Lalu minum setiap hari 1 kali hingga tekanan darah berkurang.

  7. Mengatasi sariawan
    Memang cukup ekstrim jika menggunakan belimbing wuluh untuk mengatasi sariawan karena rasanya cukup perih jika dioles dengan buah ini. Namun banyak yang percaya bahwa ia efektif untuk menghilangkan sariawan secara cepat.

  8. Obat Batuk untuk Bayi dan Balita
    Bayi dan balita sangat rentan tertular penyakit dikarenakan sistem imunnya yang belum sesempurna orang dewasa. Batuk berdahak adalah penyakit yang sering diderita oleh masyarakat karena sangat cepat penyebarannya. Terlebih pada saat-saat pergantian musim, saat kondisi tubuh sedang drop, capek dan lemah karena kurang istirahat dan olah raga. Asupan vitamin yang cukup tentunya bisa membantu menguatkan stamina tubuh disamping istirahat yang cukup & olah raga yang teratur.

image

Beragam manfaat buah belimbing wuluh tentu masih sangat banyak peran dalam kesehatan, penelitian mengenai hal ini terus dikembangkan untuk membantu berbagai lapisan masyarakat.



>**Tunggu postingan selanjutnya di @samsuldesigner :) :)**
Sort:  

Buah ini rasanya asam dan kecut tapi punya manfaat untuk pengobatan .
Mantaap

Hi! I am a robot. I just upvoted you! I found similar content that readers might be interested in:
https://syafabwi.blogspot.com/2015/05/manfaat-buah-dan-bunga-belimbing-wuluh.html