Putaran kedua Liga Primer akan segera dimulai oleh Man City dengan menghadapi Brentford di Etihad Stadium. Pertandingan ini selayaknya harus dimenangkan oleh Man City untuk tetap menjaga jarak yang jauh dari rivalnya, Liverpool. Man City harus all out dan meraih tiga angka. Tidak harus banyak gol, yang penting menang. Kemenangan adalah hal penting yang harus diraih oleh para pemain City.
Sang pemuncak klasemen tidak terkalahkan belasan kali pada musim ini. Dan nangkring di puncak klasemen dengan Liverpool di posisi kedua dan Chelsea ketiga. Dengan kemangan atas Brenfort, City akan tetap punya selisih 9 poin dengan Liverpool. Walaupun bermain tanpa striker murni, Man City mampu merepotkan pertahanan lawan. Pemain tipe menyerang seperti Sterling, Mahrez, Foden, Grealish, De Bruyne, sangat mengancam lini pertahanan lawan.
Brentfort memang masih berkutat di posisi 14 liga, tanpa meraih kemenangan dalam 5 laga terakhir. Tetapi Man City tidak boleh lengah atau menganggap remeh lawan. Para pemain harus bermain dengan baik untuk mengunci kemenangan.