Perpustakaan Nasional RI Buka Stan Layanan Kartu Anggota Gratis di KPDI 12

in #steempress5 years ago

Pengunjung mendatangi stan layanan kartu anggota Perpusnas gratis
Pengunjung mendatangi stan layanan kartu anggota Perpusnas gratis

Librisyiana, Darussalam-Rabu(13/11), Perpustakaan Nasional dirikan stan yang menyediakan layanan kartu anggota gratis. Stan Perpusnas tersebut memberikan hadiah sebuah mug bagi setiap pengunjung yang menggunakan layanan kartu anggota gratis. Pengunjung yang menggunakan layanan tersebut hanya perlu menyediakan kartu identitas seperti kartu tanda penduduk, kartu nomor induk siswa nasional maupun KITAS yang memungkinkan warga negara asing dapat mengakses koleksi di Perpustakaan Nasional. Pada stan tersebut tersedia tablet untuk mengisi data diri untuk mendaftar anggota namun pendaftaran anggota juga dapat di akses di website perpusnas pada gawai pribadi. Setidaknya telah ada 140 pengunjung yang menggunakan layanan kartu anggota gratis pada hari pertama dibuka stan dan jumlah itu akan bertambah di hari kedua. Stan tersebut hanya dibuka dalam 2 hari pertama dan mulai buka dari pagi sampai malam mengikuti jadwal acara seminar yang dilaksanakan di Ruang A dan B pada Aceh Ballroom. Dalam acara Konferensi Perpustakaan Digital Indonesia ke-12 ini tidak hanya Perpustakaan nasional yang membuka stan untuk dikunjungi namun juga terdapat stan dari beberapa sponsor acara tersebut yaitu IEEE, Springer Nature, dan Sage Publishing. Deretan stan tersebut dapat ditemui di sepanjang koridor pintu masuk Aceh Ballroom Lantai 1 Hotel Hermes.

Arliana dan Mey, Pustakawan Perpustakaan Nasional menjelaskan fungsi kartu anggota Perpusnas tersebut berbeda dengan keanggotaan yang terdaftar pada ipusnas yang merupakan perpustakaan digital berbasis media sosial. Keanggotaan ipusnas dapat memungkinkan para anggota untuk mengakses koleksi digital pada aplikasi ipusnas dan menggunakannya cukup mudah hanya dengan mendaftarkan nomor hp dan email serta nama pengguna lalu lakukan aktivasi akun lewat email.

Posted from my blog with SteemPress : http://library.unsyiah.ac.id/perpustakaan-nasional-ri-buka-stan-layanan-kartu-anggota-gratis-di-kpdi-12/