Tips Menata Rumah dan Ruang Kerja Minimalis Agar Membangkitkan Mood

in #steempress5 years ago


Salah satu impian Saya mempunyai rumah mungil dengan teras depan dan kebun mini di belakang rumah. Alasannya biar Saya gak terlalu cape menata dan merawat rumah mungil impian tersebut.

Seperti orang tua pada umumnya, ketika anak-anak sudah dewasa dan mulai membina rumah tangga dengan pasangannya masing-masing, maka Saya pun akan tinggal sendiri. Itulah mengapa Saya ingin rumah di masa senja Saya nanti cukuplah rumah mungil dengan kebun mini tempat Saya berkreasi.

Tips Menata menata rumah dan ruang kerja minimalis

Indonesia Properti Expo 2019 yang tiap tahun diadakan, kali ini kembali di gelar sejak tanggal 27-31 Juli 2019. Event tahunan ini yang diselenggarakan di JCC Senayan banyak menghadirkan beragam pengembang dengan aneka tipe properti dari berbagai daerah di Jabodetabek.

Tips menata rumah mungil ala Adelya Vivi

Tips Menata menata rumah dan ruang kerja minimalis
Talkshow Serba Serbi Menata Rumah

Pada Rabu (31/07) lalu, Saya hadir di sana dalam acara Talkshow dan Blogger Gathering bersama BTN dan Komunitas Indonesia Social Blogpreneur (ISB). Temanya pas banget dengan minat Saya mengenai penataan rumah yaitu "Serba Serbi Menata Rumah".

Hadir narasumber cantik mbak Zata Ligouw dan mbak Adelya Vivin di talkshow sore itu, dan dipandu oleh blogger senior mbak Ani Berta yang juga founder dari ISB.

Tips Menata menata rumah dan ruang kerja minimalis
Ani Berta, moderator sekaligus founder ISB

Dalam menata rumah terutama rumah mungil, mbak Adelya berprinsip pada 4 tahapan yaitu : 1. Menentukan apa aja kebutuhan keluarga, 2. Mengenal karakter keluarga dan diri sendiri, 3. Perbanyak referensi hal yg disukai, 4. Menghitung budget yg tersedia.

Rumah mbak Adelya sendiri bukan termasuk rumah yang besar, melainkan rumah minimalis dengan ukuran 33 meter persegi. Kesukaan mbak Adelya menata rumah terlihat dari akun instagramnya @adelyavk yang seringkali beliau post.

Tips Menata menata rumah dan ruang kerja minimalis
Adelya Vivian

Sudut-sudut rumah mbak Adelya ditata sedemikian rupa hingga terkesan nyaman dan terlihat instagramable seperti di coffee shop.

Prinsip penataan rumah mbak Adelya yaitu simpel, clean dan chic. Mbak Adelya banyak bermain pada lighting (pencahayaan) dan warna. Lighting buatan diusahakan seminimal mungkin.

Mbak Adelya menyarankan lighting natural dengan memakai jendela-jendela yang besar agar sinar alami matahari masuk dengan leluasa. Kalaupun memakai lighting buatan, mbak Adelya menyarankan untuk menggunakan sky lighting yang sinarnya menyebar merata ke seluruh ruangan.

Oiya, rumah mbak Adelya itu ternyata cuma satu lantai lho. Jadi mbak Adelya sangat memaksimalkan penggunaan ruang-ruangnya. Untuk memisahkan antar ruang tamu, ruang keluarga, ruang makan sekaligus dapur dengan trik membedakan tinggi lantai dan pemilihan warna lantai itu sendiri.

Untuk furniture, mbak Adelya juga tidak menggunakan terlalu banyak. Furniture yang dipakai harus multifungsi hingga tidak memakan tempat. Bahkan untuk penyimpanan mbak Adelya menggunakan open storage.

Tips Menata menata rumah dan ruang kerja minimalis
Salah satu ruang di rumah mbak Adelya

Penyelarasan tone warna dan furniture juga sebaiknya disesuaikan dengan tema, seperti:

  1. Rustic, gak harus kayu, bisa perpaduan putih dan brown
  2. French country (lebih gold)
  3. Bohemian (lebih ramai, tapi tetap kesannya rapi serta banyak tanaman)
  4. Scandinavian (minimalisnya dapet)
  5. Modern Japanese/Korean

Untuk tanaman, mbak Adelya mengatakan bahwa tanaman dalam penataan rumah memberi efek tenang dan menyegarkan, tapi sebaiknya di pilih tanaman yang cocok untuk di dalam ruangan.

Membangkitkan mood di ruang kerja dengan penataan yang tepat


Sebagai freelancer, waktu Saya bekerja banyak dilakukan di rumah. Memang tidak mempunyai kantor, tapi Saya ingin menciptakan ruang kerja di rumah. Penataan ruang kerja yang tepat tentunya selain membuat nyaman tentu membangkitkan mood untuk berkarya.

Tips menata ruang kerja dari mbak Zata di sesi kali ini pas banget nih dengan yang Saya cari. Mbak Zata mendesain sendiri ruang kerja di rumahnya.

Tips Menata menata rumah dan ruang kerja minimalis
Zata Ligouw

Kalau kita tidak mempunyai ruang khusus sebagai ruang kerja, kita bisa kok menggunakan salah satu sudut/pojokan di salah satu ruangan di rumah kita sebagai ruang kerja kita.

Yang penting sediakan satu buah meja yang ditempatkan di salah satu sudut favorit kita. Usahakan gunakan meja yang sudah ada, yang ergonomis jadi yang buat kita nyaman.

Kalopun ngga ada, bisa buat sendiri atau beli sesuai budget. Tips dari mbak Zata mengenai meja, usahakan yang ada lacinya. Karena laci juga berfungsi sebagai tempat penyimpanan, jadi gak bikin meja berantakan.

Di sudut ruang kerja kita itu, bisa kita tempatkan aksesoris baik berupa mood board atau tanaman. Penempatan aksesoris itu untuk menunjang kerja kita, misalnya tempat tulis-menulis. Selain itu juga mempercantik dan membangkitkan mood kerja kita.

Tips Menata menata rumah dan ruang kerja minimalis

Untuk moodboard, kita bisa membuatnya sendiri lho. Misalnya dengan menempelkan foto atau stiker atau quotes menarik.

Penempatan tanaman di ruang/sudut kerja banyak manfaatnya, gak cuma sebagai pemanis atau mempercantik ruangan/sudut kerja kita, tapi juga :

  • Meningkatkan mood
  • Meningkatkan produktifitas
  • Meningkatkan daya ingat dan konsentrasi
  • Mendatangkan kebahagiaan
  • Membuat rileks dan nyaman
  • Menghilangkan stress, dan
  • Meningkatkan kesadaran mental
Oiya..biar konsentrasi kita fokus pada kerjaan, bisa juga lho kita tempatkan juga kotak cemilan dan botol minum di meja. Jadi kita gak bolak-balik ke dapur ngambil cemilan kalo pas lapar di tengah mengerjakan kerjaan kita.
Tips Menata menata rumah dan ruang kerja minimalis
Tips Menata menata rumah dan ruang kerja minimalis bersama mbak Adelya dan mbak Zata.

Tips dari mbak Zata dan mbak Adelya ini bisa kita terapkan menyesuaikan dengan keinginan dan kebutuhan kita. Jadi terinspirasi untuk lebih mendayagunakan sudut favorit Saya di rumah sebagai ruang kerja Saya nih. Yuuk bikin ruang kerja sendiri di rumah, kalo udah jadi share di sini ya.

 

 

 

 

 

 


Posted from my blog with SteemPress : http://hiqudsstory.com/tips-menata-rumah-dan-ruang-kerja-minimalis-agar-membangkitkan-mood/

Sort:  

Penulisan postingan yang sangat menarik.. Saya sendiri sudah lama di steemit tapi masih sangat minim tentang membuat postingan yang bagus.

Posted using Partiko Android

Terima kasih, ka.

Congratulations @hiquds! You have completed the following achievement on the Steem blockchain and have been rewarded with new badge(s) :

You published more than 100 posts. Your next target is to reach 150 posts.

You can view your badges on your Steem Board and compare to others on the Steem Ranking
If you no longer want to receive notifications, reply to this comment with the word STOP

To support your work, I also upvoted your post!

Vote for @Steemitboard as a witness to get one more award and increased upvotes!