Hanya Sebuah Ilustrasi Kehidupan

in #steempress6 years ago (edited)

KATAKANLAH ada sebuah akuarium yang sangat besar. Anggap saja panjangnya 1 kilometer dan lebarnya 500 meter. Coba bayangkan, sebesar itulah akuariumnya. Bentuknya pun melengkung, semua orang dapat melintasinya. Di bawah dibuat semacam terowongan untuk lalu-lalang pengunjung yang ingin melihatnya.

Tidak kurang, ribuan jenis spesies ikan hiasan ada di dalamnya. Mulai dari jenis ikan yang seharga puluhan ribu rupiah sampai dengan ratusan juta rupiah. Sang predator semacam piranha, juga ikut menghiasi akuarium tersebut. Pertarungan terjadi saban hari, nyawa menjadi taruhan bagi siapa saja yang berhadapan dengan piranha.




Itu juga yang menjadi tontonan terbaik bagi setiap pengujung. "Coba kamu liat Nak, ikan itu pasti akan memakan yang di depannya". Itu ungkapan standar bagi seorang ayah/ibu disaat melihat ikan-ikan berlarian untuk menyelamatkan nasibnya. Anaknya pun menikmati pertunjukkan tersebut, seakan-akan terlibat diantara keduanya.

Rasa-rasanya, kondisi itu yang terjadi dalam kehidupan manusia sekarang. Berbagai cara dan trik dimainkan untuk menjatuhkan lawan. Strategi disusun sebaik mungkin, agar langkah dan tak-tiknya tidak ketahuan. Namun tanpa disadari, ada penonton lain yang sangat menikmati pertunjukan tersebut. Bahkan mereka bertindak layaknya wasit dalam sebuah pertandingan.



Meraka hanya tinggal menentukan deadline waktu untuk mengakhiri permainan. Kalau permainan sudah bosan dan memuakkan, peluitnya pun akan tiupkan. Tak ada yang berani membantah, apalagi untuk melawan kalau peluit telah ditiupkan. Benar atau salah tidak manjadi patokan, yang penting kalau sudah bosan dan memuakkan, maka permainan harus segera dihentikan.





Posted from my blog with SteemPress : http://adillestari.com/hanya-sebuah-ilustrasi-kehidupan/
Sort:  

Semoga sifat seperti itu dijauhkan dari kita bang. Sukses tanpa menjatuhkan yang lainnya. Hiduo bermanfaat bagi orang banyak. Semoga.

Terimakasih bang atas ceritanya yang menarik ini.

Khayalan saat nonton bola tadi Bang @djamidjalal . . .
hehehe

makasih Bang telah singgah di postingan ini.

Ahaa...
Jagoin siapa tadi bang. Uruguay ya. 😂😂😂

Yang menang lah, Perancis .....

hehe, inan soe neu dukung ?

Kamo prancis lah. 😂😂😂

Soe soe nyang menang, awak kamo dukung. 😇

Sukses tanpa menjatuhkan yang lain. Itu kalimat yang menyejukkan, bg @djamidjalal

Jadi pengen ke SeaWorld 😁

Buat meet up ajha nanti di sana @santiintan, biar kita rame-rame ke sana . . .

Ide bagus

Kalau SBD melonjak tinggi ya @munawir91 😁

Sudah mulai menaiki tangga yang lebih tinggi SBD . . .

OK @santiintan, saya tunggu arahan saja ya . . .

Tapi harga SBD belum tembus ke harga satu juta / satu SBD @munawir91 🤑😁

Bagaimana analisa @santiintan, ada kemungkinan tembus satu juta ?

Insya Allah tembus , tapi blm tahu kpn

Di dunia crypto yg tidak mungkin bisa jd nyata @munawir91 😊

Moga awal tahun 2019 para Steemian sudah bisa menikmati hasilnya

Saya berharap @santiintan bersedia untuk membuat sebuah postingan tentang peluang kenaikan harga cyrpto ke depan; dengan asumsi-asumsi yang @santiintan bangun nantinya . . .

Congratulations @munawir91! You have completed the following achievement on Steemit and have been rewarded with new badge(s) :

Award for the number of upvotes
You published a post every day of the week

Click on the badge to view your Board of Honor.
If you no longer want to receive notifications, reply to this comment with the word STOP

To support your work, I also upvoted your post!

Do not miss the last post from @steemitboard:
SteemitBoard World Cup Contest - Russia vs Croatia


Participate in the SteemitBoard World Cup Contest!
Collect World Cup badges and win free SBD
Support the Gold Sponsors of the contest: @good-karma and @lukestokes


Do you like SteemitBoard's project? Then Vote for its witness and get one more award!

Ok, thanks information, I have made SteemitBoard as a witness.