Mencuri Sepmor di Bener Meriah Ditangkap di Gayo Lues

in #steempress7 years ago


Pelarian Abu Bakar (47) usai mencuri sepeda motor (Sepmor) di Bener Meriah, kandas di Polsek Teranggun, Kabupaten Gayo Lues. Warga Wih Ilang Kecamatan Bandar Bener Meriah tersebut ditangkap ketika melewati Gayo Lues hendak menuju Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya).

Kapolres Gayo Lues AKBP Eka Surahman melalui Kasubah Humas Aiptu A Dali Muthe, Minggu, 3 Juni 2018 mengatakan, penangkapan terhadap pelaku curanmor itu berlangsung pada pukul 12:15 WIB setelah pihak Kepolisian Polsek Teranggun menerima informasi dari Polsek Kecamatan Kutapanjang yang diminta bantu oleh Polisi Bener Meriah.

"Jadi sekitar pukul 11:30 WIB, Bripda Suhada yang Piket jaga di Polsek Teranggun mendapatkan berita dari Kanit Res Polsek Kutepanjang atas nama Brigadir Kaswandi, bahwa berdasarkan LP/15/VI/2018/SPKT-B, tanggal 2 Juni 2018, Polsek Bandar, Polres Bener Meriah telah terjadi pencurian SPM Honda Vario BL 5763 YG, diduga Sepmor tersebut mengarah ke Teranggun," katanya.

Berawal dari informasi itu, Kapolsek Teranggun Ipda Sugeng Riyandi SH langsung memimpin pencarian di seputaran kecamatan itu. Saat pelakupun melintas dan langsung diamankan Kapolsek guna dimintai keterangan lebih lanjut dan akan diserahkan ke Polres Bener Meriah.

"Dari pelaku ada beberapa barang yang kita amankan, diantaranya satu unit Sepedamotor Honda Vario Nopol BL 4763 YG warna Pink dengan kunci asli, satu buah KTP diduga atas nama pelaku, dua buah Hp merek Nokia dan Oppo, dan satu buah surat STNK BL 5615 CD warna Pink atas nama Juaidi dengan alamat Aceh Barad Daya," jelasnya.

Pelaku pencurian Sepmor warga Bener Meriah itu kini mendekam di Sel Polsek Teranggun dan menunggu koordinasi dengan Polres Bener Meriah, kemungkinan besar, Polres Bener Meriah akan menjemput tersangka ke Teranggun guna diproses di Bener Meriah tempat kejadian perkara.[Win Porang]


Posted from my blog with SteemPress : http://teropongaceh.com/mencuri-sepmor-di-bener-meriah-ditangkap-di-gayo-lues/

Sort:  

Sudah kami upvote yaa.. 😀 (Ini bagian dari kontribusi kami sebagai witness untuk komunitas Steemit bahasa Indonesia.)