Halo steemian, bagaimana kabar rekan semua pada hari yang berbahagia ini? Pastinya sehat dan dalam lindungan-Nya, Amin.
Baiklah saya akan bercerita sedikit tentang tradisi antar Dara Baroe (pengantin) wanita di Aceh. Yang ingin saya ceritakan hari ini yaitu tentang menghias mobil antar Dara Baroe tersebut. Pada umumnya, mobil antar Dara Baro di hias sedikit atribut di bagian depan mobil supaya terkesan mobil antar pengantin.
Kebetulan Dara Baro tersebut merupakan salah satu tetangga saya kemudian beliau meminta tolong untuk mengantar beliau dengan mobil saya sekaligus meminta saya untuk jadi supirnya. Dengan senag hati saya pun menjawab boleh.
Saya pun sangat senang mendapat kesempatan ini mumpung menunggu untuk giliran saya di antar seperti ini hehehe. Semoga doa saya cepat terkabul ya dan mohon doanya bagi para sahabat steemian semua, Amin.
Sekian cerita saya pada hari ini, semoga pembaca artikel saya ini merasa senang,Terima kasih.
Thank you @hunter2