Pekerjaan menuntut saya untuk pergi ke Kota Padang Sumatera Barat selama 1 minggu waktu itu, tanpa melewatkan kesempatan ini saya dan teman saya pergi mengunjungi beberapa tempat wisata yang terkenal di sumatera barat, yaitu Pantai Padang, Mesjid Raya Sumbar, Jam Gadang di Bukit Tinggi dan Lobang Jepang.
Pantai padang ini terletak di derah pinggiran Kota Padang dan menjadi tempat wisatawan lokal untuk menghabiskan waktu bersama keluarga, rekan kerja maupun teman-teman se-permainan. Tapi pemandangan yang indah ini tidak dibarengi dengan lingkungan yang bersih. Air laut yang kecoklatan dan lingkungan sekitar pantai yang banyak sampah. Sangat disayangkan, padahal ini adalah aset berharga bagi kota padang karena terletak tidak jauh dari Pusat Kota, dan tempat ini juga menjadi sumber mata pencaharian bagi masyarakat disekitarnya.
Pada hari jumat saya berkesempatan untuk menunaikan ibadah sholat Jumat di masjid nan mega yaitu Masjid Raya Sumatera Barat, betapa indahnya arsitektur bangunan masjid tersebut. karena masjid ini dibuat berbeda dari masjid kebanyakan umumnya, rangka atapnya dibuat sedemikain rupa menyerupai rumah adat minang khas orang sumbar. Keindahan didalam masjidpun tidak kalah dibandingkan dengan keindahan masjid raya yang ada di kota medan.
Kata teman kantor saya kalau ke padang tapi tidak singgah ke Bukit Tinggi berarti kita belum bisa dikatakan ke kota padang, jadi berdasarkan penjelasannya kami pun melanjutkan perjalanan dari kota padang menuju ke kota bukit tinggi, dalam perjalanan kami melewati Lembah Anai. Lembah ini berada di pinggir jalan dari kota padang menuju ke kota bukit tinggi. Jadi kalau kita ke bukit tinggi pasti kita melintasinya dan dapat menyaksikan keindahan lembah tersebut. Sesampai dibukit tinggi kamipun tidak mau membuang waktu dan langsung berfoto ria dengan berlatarkan Jam Gadang (biar ada kenangan). Jam ini disebut Jam Gadang karena ukurannya. “gadang” dalam bahasa minang berarti besar sebab itu disebut Jam Gadang.
Esoknya kami melanjutkan perjalanan ke objek wisata Lobang Jepang, lokasi ini tidak begitu jauh dari wisata jam gadang, cukup dengan berjalan kaki kurang lebih 10 menit kita sudah sampai di depan pintu masuk wisata lobang jepang. wisata ini tidak gratis seperti kunjungan wisata sebelumnya, kami dikenakan biaya retribusi masuk sebesar Rp 15.000 untuk sekali perjalanan. Di dalam area wisata juga tersedia jasa tour guide (pemandu) perjalanan dengan tarif bervariasi mulai dari 50 ribu sampai 100 ribu. Tapi kami dengan modal nekat dan keyakinan yang cukup memberanikan diri untuk tidak memakai jasa pemandu, tujuannya agar bisa merasakan ketegangan yang lebih (hehe). Awalnya memang sedikit cemas karena di dalam lobang itu gelap dan pengap (tidak banyak oksigen tersedia) dan terdapat banyak pula lorong-lorong yang membuat kita bingung (takut tersesat dan tak tau arah jalan pulang). Tapi lama-lama suasananya mulai bisa di kondisikan dengan cara kami selalu berfikir positif terus.
Perjalanan wisata kami pun berakhir di lobang jepang. Meski rasa hati masih ingin melanjutkan perjalanan ke tempat wisata lainnya, tapi apadaya waktulah membatasi kami. Untuk perusahaan tempat saya bekerja terima kasih atas kesempatan ini. Hehehe
Thanks for reading my writing.
I hope you like it.
Liarr biasaaaa haha... Tamboh ciek :)
biasaaa di luar.. heheee
Weess bagus ya bang, keknya kapan2 bisa ajak2 aku bang hahah
Nnt kalau tabungan di steemit uda bnyk baru kita agendakan.. hahaa
nah ini.. tempat yang layak untuk dikunjungi... siip :)
Iya bg, tp ada 1 tempat lg yg blm sempat ku datangi,. Pantai Simalinkundang hehehe
akhirnya masuk juga foto ku... ha..ha..ha