Orang Tua kita pembohong, percaya atau tidak?

in #walkwithme7 years ago

Mulut berkata iya, belum tentu hatinya searah dengan perkataan.
image


Selamat pagi teman steemians, dipagi yang cerah ini mudah-mudahan kita semua masih dalam lindudungan sang pencipta. Sehat, penuh semangat untuk mengejar kesuksesan.

motivation
Di pagi ini saya @baliaethan sedikit ingin berbagi dengan sahabat steemian tentang pengalaman hidup di saat kita menghadapi lawan bicara, siapapun dia.
Mungkin diantara kita semua pernah mengalami hal yang serupa dengan apa yang telah saya hadapi, ( akan menjadi bahan ulangan setelah membaca postingan saya ini ).
Namun, bila ada diantara kita belum pernah pengalaminya, mungkin ini merupakan salah satu hal yang berharga untuk anda pelajari.

image


Setiap lawan bicara yang selalu mendengarkan percakapan kita, ada yang mengiyakan, ada juga ada yang tidak setuju dengan apa yang kita katakan. Umumnya orang tua, tempat yang biasanya kita utarakan curhat, meminta pentapat, dan lain sebagainya. Disaat itu, segala keluh kesah kita, mereka (orang tua) selalu terlihat tersenyum, mengemis hal yang tidak bisa mereka penuhi, namun meraka tetap tersenyum seolah olah hal tersebut mudah untuk mereka perdapatkan, namun hatinya menangis seiring dengan wajahnya yang tersenyum.

image

image


Itulah orang tua, malaikat yang tidak pernah mengeluh demi kelangsungan hidup anak-anaknya.
Menjaga dan menghormatinya merupakan sebuah kewajiban utama bagi sianak.

image


Sadarilah, wajah senyumnya itu dapat membohongi setiap anak yang tidak tahu menahu tentang apa yang ada di balik senyumannya itu. Wajah senyum hanya untuk menyirami kegelisahan si anak.

Terima kasih